January 02, 2020 07:26
Dijawab oleh
Ditha Pratiwi (dr)
Halo, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada pertanyaan yang ingin saya ajukan:
- apakah ada keluhan lainnya, seperti keluar cairan atau darah vagina, demam, dll.?
- sudah berapa lama kondisi ini terjadi?
- apa yang memicu nyeri, apa hanya saat berkemih saja atau lainnya?
Nyeri pada vagina atau daerah sekitar dapat disebabkan oleh berbagai macam, seperti infeksi pada organ kewanitaan, baik disebabkan oleh infeksi bakteri, jamur, atay virus; aktivitas seks; melahirkan; atau dapat pula disebabkan oleh kegiatan lainnya, seperti berkuda atau bersepeda. Hal ini disebabkan karena daerah tersebut (vulva) merupakan area yang sensitif dan banyak saraf, sehingga rentan sekali mengalami kerusakan.
Untuk mengatasinya, tentu saja disesuaikan dengan penyebabnya. Bila Anda khawatir, kami sarankan sebaiknya konsultasikan dengan dokter. Dokter memerlukan anamnesis (wawancara) dan pemeriksaan fisik guna memberikan tatalaksana untuk istri Anda.
Demikian jawaban kami. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Pagi
Saat berhubungan, sering terjadinya trauma hingga luka, sekentara istirahat dl dari tindakan tersebut dan bisa minum natrium diklofenak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
halo selamat pagi,
Bila ada luka gesek akibat seks, bisa menggunakan obat anti inflamasi seperti Asam Mefenamat 3x sehari untuk mrngurangi nyeri nya ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok setelah kami berhubungan seks waktu berhubungan memang agak bersemangat istri saya mengalami sakit pada vaginanya ketika buang air kecil obat apa yang harus saya berikan untuk menghilangkan sakit tersebut
Dok setelah kami berhubungan seks waktu berhubungan memang agak bersemangat istri saya mengalami sakit pada vaginanya ketika buang air kecil obat apa yang harus saya berikan untuk menghilangkan sakit tersebut