September 07, 2019 05:33
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah anda sedang merencanakan kehamilan atau sedang ingin menunda kehamilan?
Bila anda berhubungan intim sebelum tanggal 10, dan kemudian anda mendapatkan haid, maka dapat dipastikan anda tidak hamil.
Tetapi bila anda berhubungan intim setelah tanggal 10, ada kemungkinan anda dapat hamil
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
apakah pada saat berhubungan intim, vagina anda kurang pelumas? atau kurang basah?
apakah anda pernah melakukan pemeriksaan papsmear?
Beberapa penyebab perdarahan setelah hubungan seksual
1. Vagina kering
2. Atrofi vagina
3. Vaginitis : peradangan pada vagina
4. Servisitis : peradangan serviks
5. Infeksi penyakit menular seksual
6. Kurang pelumas pada vagina
7. Kanker serviks / vagina / uterus
8. Polips serviks
9. Ekstropion serviks : dimana serviks menonjol ke bagian vagina
10. Gesekan yang ditimbulkan saat berhubungan seksual
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
Keluarnya darah setelah berhubungan seksual dapat disebabkan oleh luka gesekan, kurangnya cairan pelumas (dipengaruhi oleh hormon, dan lamanya foreplay), vagina kering, atrofi vagina, adanya penyakit infeksi ataupun peradangan pada vagina, ataupun penyebab lainnya.
namun dari cerita saudara kemungkinan besar memang penyebabnya lebih karena menstruasi, sehingga aman, dan kemungkinan tidak akan terjadi kehamilan.
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
Darah atau bercak setelah berhubungan seks dapat di sebabkan oleh kurang nya pelumas pada vagina, gesekan yg di timbulkan saat berhubungan dan peradangan dinding vagina.
jika setelah berhubungan seksual anda mengalami menstruasi maka anda tidak akan hamil.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih sudah berkonsultasi secara online melalui honestdocs
Apabila anda berhubungan intim sebelum haid tanggal 10, maka dpaat dipastikan tidak hamil ya. Karena bila seorang wanita hamil maka tidak akan haid. namun bila anda berhubungan intim setelah tanggal 10 ada kemungkinan bisa hamil. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
selamat pagi dok saya haid pada tanggal 10 sebelum itu saya melakukan hubungan intim dan terjadi perdaarahan, apakah bisa terjadi kehamilan?
selamat pagi dok saya haid pada tanggal 10 sebelum itu saya melakukan hubungan intim dan terjadi perdaarahan, apakah bisa terjadi kehamilan?