February 14, 2019 08:23
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terima kasih atas pertanyaannya,
Coba saya bantu jelaskan keadaannya ya
Mual atau dikenal dengan nausea adalah sensasi tidak menyenangkan pada perut , dada dan mulut yang biasa diakhiri dengan muntah. Mual biasanya disertai dengan gejala penyerta lain seperti rasa tidak enak badan , sakit kepala , pusing berputar & penurunan nafsu makan. Hal-hal yang menyebabkan mual tidak terbatas pada organ pencernaan saja, tetapi juga dapat melibatkan sistem organ lain seperti :
1. Mencium bau-bau yang tidak sedap
2. Berada di dalam kendaraan (mabuk darat / laut / udara)
3. Hamil
4. Makan terlalu banyak
5. Makan terlambat
6. Efek samping obat
Selain hal-hal diatas, mual juga dapat menjadi suatu tanda dari penyakit seperti :
1. Sakit maag
2. Gastroesophageal Relux Disease (GERD)
3. Ulcus pepticum
4. Keracunan makanan
5. Batu empedu
6. Penyakit hati
7. Penyakit ginjal
Perlu diingat bahwa sebelum menentukan terapi diperlukan penegakan diagnosa terlebih dahulu
Saya menyarankan anda berkonsultasi ke dokter spesialis penyakit dalam
Sekian dari saya, terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Maaf dok saya pny gejala penyakit yg awalnya tidak bisa PUP, trus sy beli obat di apotik. 2 hari kemudian perut terasa mual & sering muntah sampai akhirnya saya dirawat dirmh sakit. Tidak berapa lama, saya keluar dr rmh sakit dan drumah masih terasa mual, tidak nafsu makan, perut perih, kalau dipaksakan makan pasti muntah. saat ini saya masih mengonsumsi obat dr rumah sakit yaitu : Lansoprazole 30mg, Parasetamol 500, Ondansitron, dan Propepsa Sucralfate...sakit apa saya dok? tolong dijelaskan...tkyu
Maaf dok saya pny gejala penyakit yg awalnya tidak bisa PUP, trus sy beli obat di apotik. 2 hari kemudian perut terasa mual & sering muntah sampai akhirnya saya dirawat dirmh sakit. Tidak berapa lama, saya keluar dr rmh sakit dan drumah masih terasa mual, tidak nafsu makan, perut perih, kalau dipaksakan makan pasti muntah. saat ini saya masih mengonsumsi obat dr rumah sakit yaitu : Lansoprazole 30mg, Parasetamol 500, Ondansitron, dan Propepsa Sucralfate...sakit apa saya dok? tolong dijelaskan...tkyu