December 18, 2019 18:12
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Keluhan anda sejak kapan?
Hilang timbul atau terus menerus?
Pernah seperti ini sebelumnya?
Sudsh memeriksakan?
Apakah benjolan semakin membesar?
Benjolan pada testis teraba massa abnormal yang terbentuk di testis.
Testis adalah organ reproduksi pria berbentuk seperti telur yang menggantung di bawah penis dalam kantong yang disebut skrotum.
Tidak semua benjolan pada testis menunjukkan adanya kanker testis. Anda melihat sesuatu yang tidak biasa pada testis Anda, segera periksakan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Penyebabnya
1. cedera
2. cacat lahir
3. Infeksi
4. Varikokel
Jarang menimbulkan gejala,kadang terasa lebih berat dari testis lainnya atau benjolan yang tampak seperti “kantong cacing”
5. Hidrokel
Menyebabkan tekanan perut pada pria dewasa. Hidrokel juga dapat menyebabkan pembengkakan testis.
6. Kista epididimis
Beberapa pria, satu testis mungkin akan terasa lebih berat dari biasanya.
Infeksi dapat menyebabkan rasa nyeri pada salah satu atau kedua testis dan bengkak. Kondisi ini juga dapat menyebabkan demam, mual, dan muntah.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
halo selamat sore,
Sebelumnya, sudah sejak kapan ada benjolan di testis anda tersebut? Apakah bertambah besar?
Benjolan pada testis bisa disebabkan terkumpulnya cairan, sperma, atau adanya peradangan ada testis .Sebaiknya diperiksakan ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut seperti USG.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam.
Sudah berapa lama benjolannya? Sebesar apa?
Apakah Anda mengalami demam?
Hal ini bisa terjadi akibat peradangan, pembesaran pembuluh darah, dan lainnya. sebaiknya diperiksakan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ass.dok saya imr 29 tahun.di buah zakar saya sblh kiri ada bnjolan sprti yg mnempel ke buah zakar saya..dan kalo di pjit ngerasa sakit atau ngilu..itu kenapa ya dok.mohon bntuanya dok.trmkasij
Ass.dok saya imr 29 tahun.di buah zakar saya sblh kiri ada bnjolan sprti yg mnempel ke buah zakar saya..dan kalo di pjit ngerasa sakit atau ngilu..itu kenapa ya dok.mohon bntuanya dok.trmkasij