November 15, 2019 17:14
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo sudah berapa lama keluhan flek dialami? apakah pernah melakukan perawatan sebelumnya?
munculnya flek pada wajah dapat disebabkan oleh beberapa kondisi seperti paparan sinar matahari, pengaruh konsumsi obat2an hormonal, faktor keturunan, bekas jerawat,dsb
untuk mengatasi flek dapat dilakukan dengan pemberian krim pencerah misalnya yang mengandung kojic acid, azeleic acid, melalui tindakan peeling, laser yang sebaiknya dilakukan atas pengawasan dokter
untuk mencegah flek bertambah sendiri sebaiknya
-tidur yang cukup
-gunakan tabir surya saat beraktivitas di luar ruangan
-hindari paparan sinar matahari langsung
-hindari memencet jerawat yang dapat memicu bekas kehitaman pada wajah
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat malam,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Bintik hitam yang timbul di wajah dapat diakibatkan oleh berbagai faktor seperti bekas jerawat, perubahan hormon, bintik sinar matahari, dan sebagainya.
Untuk mengatasinya, berikut adalah pengobatan yang dapat diberikan untuk mengatasi bintik hitam pada wajah termasuk:
-Gunakan krim retinoid, dapat menyamarkan bintik hitam pada kulit
-Gunakan krim pemutih
-Terapi laser
-Peeling
-Gunakan tabir surya secara teratur saat berpergian keluar
-Hindari paparan sinar matahari secara langsung
-Kenakan topi atau masker wajah untuk menghindari sinar matahari
-Perbanyak konsumsi sayur dan buah serta asupan cairan dalam tubuh
Sekian semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Maaf dok saya tidak tau jenis kulit saya apa, tapi yang pasti bukan jenis kulit yang berminyak berlebihan Terus gimana ya dok buat menghilangkan flek di pipi kiri dan kanan saya akibat panas nya sinar matahari padahal saya sudah menggunakan sunscreen
Maaf dok saya tidak tau jenis kulit saya apa, tapi yang pasti bukan jenis kulit yang berminyak berlebihan Terus gimana ya dok buat menghilangkan flek di pipi kiri dan kanan saya akibat panas nya sinar matahari padahal saya sudah menggunakan sunscreen