May 14, 2019 09:19
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi Valen.
Terima kasih sudah menanyakan pertanyaan kepada kami.
Pertama-tama, apakah kami boleh tau warna dari flek darah dan volume darah tersebut? Apakah berwarna merah terang tau cenderung kecoklatan?
Flek coklat pada kehamilan memang dapat terjadi kapan saja dan sebagian besar bukan merupakan kondisi yang serius. Kemungkinan besar flek coklat yang ibu alami adalah pendarahan implantasi atau iritasi serviks. Pendarahan implantasi terjadi ketika embryo bayi menempel pada dinding rahim. Hal ini seringkali menyebabkan bercak darah coklat/pink ringan yang tidak berbahaya.
Apabila flek coklat ibu disertai dengan gejala lain seperti kram perut,demam, pendarahan dengan darah merah dan volume deras, segera periksakan diri ke dokter untuk penanganan lebih lanjut dan mendeteksi adanya keguguran atau tidak. Kami juga menyarankan ibu untuk melakukan tes usg lagi setelah beberapa minggu setelah ukuran janin lebih besar.
Untuk meringankan gejala yang dialami sekarang, kami sarankan ibu untuk memperbanyak istirahat di rumah, hindari faktor stress dan hindari mengangkat barang berat. Jika ibu merasa mual/morning sickness, silakan mencoba makan dalam porsi kecil sebanyak 5-6 kali per harinya.
Demikian informasi yang kami dapat kami berikan. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo Valen
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Flek yang keluar apakah berwarna merah atau kecoklatan? apakah keluar terus menerus?
Berapa pembalut yang diperlukan dalam sehari?
Flek / spot sering terjadi pada wanita hamil, baik di usia kehamilan muda dan pada saat menjelang proses persalinan.
Perdarahan/ flek di trimester pertama dapat disebabkan oleh beberapa kemungkinan: proses penyesuaian tubuh terhadap kehamilan (ketika janin menempel ke dalam rahim), keguguran, kehamilan ektopik, atau hamil anggur
Bila flek terjadi terus menerus disertai rasa nyeri, segera konsultasikan diri ke bidan / dokter ahli kandungan tempat ibu kontrol.
Beberapa saran yang bisa saya berikan :
1. Hindari aktifitas fisik berlebih, karena tubuh sedang dalam penyesuaian terhadap kehamilan,
2. Pastikan anda cukup beristirahat, mungkin dokter kandungan / bidan akan menyarankan ibu untuk tirah baring (bed rest)
3. Hindari mengangkat beban berat.
4. Hindari / kurangi kontraksi otot perut berlebih
5. Hindari stress
Untuk memastikan kekhawatiran yang ibu rasakan, ada baiknya ibu datang ke dokter ahli kandungan untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut dan USG ulangan
Semoga jawaban saya cukup membantu dan menenangkan ibu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Semoga sehat ibu dan bayi sampai proses persalinan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Fleknya coklat seperti sisa2 haid tapi terus... Nie sudah 3hari dok.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
terima kasih sudah memberikan tambahan informasi
Bila flek coklat seperti sisa haid, seperti yang sudah dijelaskan di atas, flek coklat memang sering terjadi selama kehamilan dan biasanya terjadi karena ada penyesuaian dari tubuh terhadap proses kehamilan, misalnya pada saat ini, flek tersebut terjadi karena janin menempel ke dalam rahim.
Dan seiring membesarnya janin, maka rahim akan ikut membesar, terkadang akan terjadi flek coklat lagi, begitu pula ketika menjelang persalinan, flek coklat sering terjadi ketika mulut rahim mulai teregang.
Beberapa saran yang bisa saya berikan :
1. Hindari aktifitas fisik berlebih, karena tubuh sedang dalam penyesuaian terhadap kehamilan,
2. Pastikan anda cukup beristirahat, mungkin dokter kandungan / bidan akan menyarankan ibu untuk tirah baring (bed rest)
3. Hindari mengangkat beban berat.
4. Hindari / kurangi kontraksi otot perut berlebih
5. Hindari stress
6. Hindari berdiri terlalu lama atau berjalan terlalu jauh
Semoga jawaban saya cukup membantu dan menenangkan ibu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Semoga sehat ibu dan bayi sampai proses persalinan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok sayu udah 3 hari ini ngflek, tapi ngfleknya setiap angkt beban, dan saya juga belom hiad, itu pertanda apa yk dok
Dok udah 3hari ini saya ngflek, dan ngfleknya itu setiap saya angkat beban, dan saya juga belom haid, itu pertanda hamil atau gimana yak dok? Terima kasih
Dok udah 3hari ini saya ngflek, dan ngfleknya itu setiap saya angkat beban, dan saya juga belom haid, itu pertanda hamil atau gimana yak dok? Terima kasih
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo
selamat sore
terima kasih sudah menghuubungi honestdocs
Bercak coklat/kehitaman di luar siklus menstruasi dapat disebabkan oleh
1. Pengaruh hormonal
2. Penggunaan KB
3. Stress
4. Kehamilan/keguguran
5. Penyakit organ reproduksi : kista, myom, tumor
6. Kanker
7. Penyakit lainyang mempengaruhi sistem hormonal
8. Aktifitas / olahraga berlebih
9. Gangguan darah
10. Cedera
11. Perubahan berat badan yang drastis
Untuk mengetahui apakah bercak ini disebabkan oleh kehamilan atau tidak, dapat dilakukan testpack setelah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urin pertama di pagi hari
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya valen saya mau tanya. 3 hari ini saya keluar flek tapi perut saya tidak kram atau sakit. Sebelum saya ngeflek sebelumnya saya sudah priksa didokter dan diusg tapi janin masih belom kelihatan. Saya hamil 6minggu Beberapa hari kemudian inilah keluar flek tapi pas diusg dokternya bilang masih belom kelihatan. Dokternya tidak bisa memastikan ini keguguran atau tidak.
Dok saya valen saya mau tanya. 3 hari ini saya keluar flek tapi perut saya tidak kram atau sakit. Sebelum saya ngeflek sebelumnya saya sudah priksa didokter dan diusg tapi janin masih belom kelihatan. Saya hamil 6minggu Beberapa hari kemudian inilah keluar flek tapi pas diusg dokternya bilang masih belom kelihatan. Dokternya tidak bisa memastikan ini keguguran atau tidak.