October 04, 2019 02:30
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Waaialkumsalam Halo selamat pagi
Terima kasih atas pertanyaannya
Wasir dan ambeien umumnya merupakan ungkapan terhadap keluhan benjolan di anus. Namun biasanya seseorang akan mengartikan wasir adalah benjolan yang ada di bagian luar anus, sedangkan ambeien merupakan benjolan yang masih ada di bagian dalam, dan sewaktu waktu dapat keluar.
Pada grade 1, hemoroid hanya berupa pembengkakan kecil dan tidak sampai membuat pasien mengeluh nyeri dan BAB masih dalam tahap normal. Namun pembengkakan yang ada dapat dirasakan oleh pasien.
Pada grade 2, hemoroid berupa pembengkakan berupa benjolan yang dapat keluar saat buang air besar (BAB) dan akan kembali ke dalam saat selesai mengejan.
Pada grade 3, pembengkakan yang terjadi lebih besar, dapat keluar saat mengejan saat BAB namun tidak dapat masuk dengan sendirinya, harus dengan intervensi pasien untuk memasukkan benjolan yang ada.
Pada grade 4, benjolan atau pembengkakan semakin besar dan akan terasa sangat nyeri walau tanpa BAB. benjolan yang ada tidak dapat dimasukkan kembali dan harus dilakukan operasi untuk tatalaksana yang baik.
Untuk penanganan wasir sendiri, dimulai dengan memperbaiki pola makan sehari-hari dengan menambah asupan serat seperti buah-buahan, sayur-sayuran, dan biji-bijian utuh misal gandum. Hal ini bertujuan untuk melunakkan tinja, sehingga tidak memperparah hemoroid. Dapat pula diberikan obat salep atau obat suppositoria yakni dengan cara memasukkannya lewat anus, namun penggunaannya sangat dianjurkan untuk melalui dokter. Dengan semakin tingginya grade hemoroid maka disarankan agar segera ke dokter spesialis bedah untuk dilakukan tindakan operasi.
Terima kasih yaa
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs
ambeien atau wasir adalah kondisi pembuluh vena di sekitar anus meradang atau bengkak, kondisi ini di sebut juga hemmoroid.
jika ambeien anda masih bisa masuk secara spontan atau di masukkan secara manual maka yg harus anda lakukan adalah perbanyak konsumsi makanan yg berserat, perbanyak minum air putih dan jangan menunda-nunda BAB.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih sudah berkonsultasi melalui honestdocs
Dari cerita yang anda jabarkan, kemungkinan besar anda terkena wasir/ambeien.
Wasir/ambeien adalah pelebaran pembuluh darah yang terjadi di daerah dubur anda.
Wasir dapat disebabkan karena anda sering mengejan
Ada beberapa derajat wasir:
- Derajat 1: tidak ada benjolan, keluhan biasanya hanya berupa rasa sakit di dubur dan BAB disertai darah
- derajat 2: ada benjolan di daerah dubur, dapat masuk sendiri tanpa bantuan jari tangan.
- Derajat 3: ada benjolan di dubur, dapat dimasukkan dengan jari
- Derajat 4: ada benjolan di dubur, tidak dapat dimasukkan dengan jari
Hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala ambeien:
- Makan banyak serat, speerti dari buah dan sayuran
- Hindari kebiasaan menahan BAB
- Hindari makanan yang susah dicerna, makanan berlemak, seperti jeroan dan gorengan
- perbanyak minum air putih.
Bila keluhan masih berlanjut, anda dapat memeriksakan diri ke dokter terdekat. Bila ambeien sudah ada di derajat 3 atau 4, anda sebaiknya memeriksakan diri ke dokter bedah ya, untuk pemeriksaan dan tatalaksana lebih lanjut. Terimakasih semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Asalammualaikum dok,saya mau tanya waktu itu didubur saya keluar gumpalan daging terasa sangat sakit apalagi klo disentuh dok ,tetapi saya biarkan dan lama2 rasa sakit nya hilang dok tp gumpalan dagingnya msih ada,dan anehnya gumpalan daging itu klo saya tekan dgn jari masuk kedubur saya dok,selama saya tidak jongkok gumpalan daging itu tdak keluar tp sebaliknya ketika saya jongkok gumpalan daging itu keluar tp tidak tersa perih lagi,kira2 itu apa yah dok,tolong infonya dok dan bagaimna cara menghilangkanya dok tp tanpa operasi karna saya takut sekali klo harus smpai dioperasi,terima kasih dok
Asalammualaikum dok,saya mau tanya waktu itu didubur saya keluar gumpalan daging terasa sangat sakit apalagi klo disentuh dok ,tetapi saya biarkan dan lama2 rasa sakit nya hilang dok tp gumpalan dagingnya msih ada,dan anehnya gumpalan daging itu klo saya tekan dgn jari masuk kedubur saya dok,selama saya tidak jongkok gumpalan daging itu tdak keluar tp sebaliknya ketika saya jongkok gumpalan daging itu keluar tp tidak tersa perih lagi,kira2 itu apa yah dok,tolong infonya dok dan bagaimna cara menghilangkanya dok tp tanpa operasi karna saya takut sekali klo harus smpai dioperasi,terima kasih dok