April 05, 2019 11:26
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
perlu diketahui sebelumnya hasil lab ASTO menunjukan adanya riwayat infeksi bakteri Streptokokus.
infeksi inilah yang menyebabkan tubuh bereaksi untuk melawannya, namun reaksinya berlebihan sehingga menimbulkan merah dan bengkak (reaksi peradangan), seperti pada orang alergi.
tatalaksana utama adalah dengan pengobatan antiradang dan antibiotika, ada baiknya dikonsultasikan dengan dokter tempat anda dirawat yaa.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. untuk mengurangi bengkak boleh dikompres dingin dan saat tidur angkat kaki lebih tinggi dari badan dengan diganjal bantal
2. makanan bebas boleh makan apa saja, tetap makan dengan gizi seimbang dengan lauk pauk dan sayur. kecuali bila ada alergi sebaiknya hindari makanan yang mencetuskan alergi
3. bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang dokter, saya punya anak usia 16 tahun sering mengalami nyeri dada kiri shg susah bernafas, 2 hari lalu anak saya mengalami demam tinggi dan batuk shg dada kanan dan kiri sakit, tapi dada kiri semakin tambah nnyeri dan sesak. Hasil laboratorium tes serologi tes astritis asto 286,00 degan rujukan <200, pd saat pengambilan sampel darah anak saya dalam kondisi deman dan batuk yang belum dahaknya keluar.mohon arahan dokter, sdh dikasi Obat penghilang nyeri dr dokter jantung bagaimana keadaan hasil ini dok dan mmg anak saya punya amandel sering mengalami radang di tenggorokan jika batuk shg panas badannya, apakah boleh utk operasi amandel, dan mohoy arahany dok, sata harus Konsul kedokter apa, utk panas dan batuknya sdh ke dokter umum, skrg sdh reda panasnya, mhn masukkan dan arahan dokter terima kasih atas bantuannya
Mohon arahan dokter, dan mohon maaf saya sangat panik dg masalah nyeri dada dan hasil lab anak kami
Selamat malam, dok. Bagaimana cara mengobati hasil lab asto +200 melalui makanan supaya pasien cepat sembuh? Dan apa saja penyebabnya, dok? Sekarang kondisi kaki saya bengkak, merah-merah bentol, dan mata sebelah merah. Terima kasih, dok.
Selamat malam, dok. Bagaimana cara mengobati hasil lab asto +200 melalui makanan supaya pasien cepat sembuh? Dan apa saja penyebabnya, dok? Sekarang kondisi kaki saya bengkak, merah-merah bentol, dan mata sebelah merah. Terima kasih, dok.