March 05, 2019 19:33
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Sebelum menjawab pertanyaan anda, sebenarnya yang harus dipastikan adalah persamaan persepsi dari penyakit lemah jantung yang anda maksud. Kadangkala bahasa awam menyamakan semua jenis kondisi penyakit jantung. Jika yang dimaksud dengan lemah jantung adalah kardiomiopati maka penyakit ini berhubungan dengan gangguan pada otot jantung (miokard) yang menyebabkan detak jantung melemah atau tidak beraturan. Hal ini bisa membuat penderitanya mengalami gagal jantung. Namun ada pula makna lemah jantung yang dimaksud orang awam adalah penyakit kelainan katub jantung. Oleh karena itu alangkah baiknya agar anda berkonsultasi dengan dokter yang merawat anda untuk mendapatkan diagnosis pastinya.
Kardiomiopati bisa dicetuskan oleh berbagai macam faktor risiko seperti tekanan darah yang abnormal, akibat faktor genetik yang diturunkan, gangguan pada katub jantung, efek samping konsumsi alkohol, kafein berlebihan dan masih banyak lagi. Penyakit atau gangguan pada katub jantung seringkali merupakan penyakit akibat kelainan genetik.
Pengobatan yang diberikan pada penyakit lemah jantung tergantung dari jenis kelainannya. Mohon maaf dalam forum ini saya tidak bisa menjelaskan secara detail mengenai pengobatannya karena harus dipastikan terlebih dahulu bagian jantung mana yang mengalami gangguan dan seberapa beratnya gangguan tersebut. Untuk mendapatkan penjelasan terbaik tentang terapi dari kondisi anda alangkah baiknya anda berkonsultasi langsung dengan dokter yang menangani anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok, saya ingin bertanya, saya mempunyai penyakit lemah jantung sejak menginjak kelas 1 smp sampai sekarang. Apakah lemah jantung disebabkan oleh faktor keturunan atau tidak, serta cara pengobatannya yang baik harus bagaimana?
Permisi dok, saya ingin bertanya, saya mempunyai penyakit lemah jantung sejak menginjak kelas 1 smp sampai sekarang. Apakah lemah jantung disebabkan oleh faktor keturunan atau tidak, serta cara pengobatannya yang baik harus bagaimana?