September 29, 2019 09:37
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo sudah sejak kapan keluhan ini anda alami?
apakah anda merasa menderita akibat kesulitan mengungkapkan masalah pada orang lain?
kepribadian pada setiap orang berbeda2. secara umum orang dapat dibedakan menjadi orang yang ekstrovert artinya lebih terbuka dan ekspresif terhadap hal yang dirasakan dan juga introvert artinya orang yang lebih nyaman sendiri dan menyimpan segala sesuatunya sendiri.
adapun kondisi ini harus ditandai dengan rasa nyaman, sehingga tidak menyebabkan penderitaan bagi anda maupun orang disekitar anda, anda juga dapat berfungsi secara normal jika anda lebih nyaman seperti ini.
namun jika kondisi ini menyebabkan anda menderita atau tidak nyaman maka evaluasi dan penanganan lebih lanjut juga diperlukan.
jika anda ingin lebih terbuka pada orang2 di sekitar anda , anda dapat mencoba beberapa tips seperti
-coba bercerita pada orang terdekat yang anda percayai misalnya anggota keluarga tertentu
-mulai berbicara dan terbuka pada 1 orang dulu agar anda merasa nyaman
-anda juga dapat meluapkan perasaan anda dengan menulis jurnal
-coba lakukan kegiatan relaksasi seperti meditasi atau yoga
-tetap lakukan kegiatan positif seperti berolahraga dan menjaga kesehatan dengan istirahat dan makan teratur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya memang saya nyaman dengan menyendiri. Tapi terkadang perasaan itu membuat saya tertekan akibat memendam sesuatu
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
baik, jadi ada bagian dari diri anda yang ingin terbuka dan meluapkan masalah/perasaan yang anda alami ya?
jika demikian anda boleh mencoba tips2 yang diberikan di atas.
memang tidak mudah untuk terbuka pada orang lain terutama pada orang yang tidak dekat dengan anda oleh sebab itu sebaiknya dicoba ke orang2 terdekat anda yang tentunya dapat anda percayai ya.
namun jika memang setelah mencoba tips2 di atas anda masih merasa kesulitan atau anda menjadi sangat down, sering sedih dan mempengaruhi pola makan/pola tidur maka saya sarankan anda berkonsultasi dengan psikolog yang mampu membantu anda menjadi lebih terbuka dan meluapkan perasaan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iyaa terimakasih yaa
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi,
Bila anda memang nyaman sendiri, itu tidak apa apa, tidak perlu dipikir bahwa itu adalah masalah yang besar. Namun, alangkah baiknya bisa berbagi perasaan dengan orang yang dekat dengan kita. Kadang, banyak hal bila dipendam bisa menjadi sumber dari berbagai penyakit.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya suka menyendiri, saya lebih nyaman sendiri. Jika saya sedih saya suka menangis sendiri dan sulit berbagi kesedihan kepada orang lain. Jika saya kecewa saya biasa menangis sendiri
Saya suka menyendiri, saya lebih nyaman sendiri. Jika saya sedih saya suka menangis sendiri dan sulit berbagi kesedihan kepada orang lain. Jika saya kecewa saya biasa menangis sendiri