March 16, 2019 22:35
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo salam sehat! Terimakasih telah menghubungi Honestdocs.
Nyeri perut pada bagian tengah (umbilikal) dapat diakibatkan karena adanya reaksi peradangan maupun infeksi dari organ -organ :
- duodedum (usus halus)
- usus 12 jari (jejunum,ileum)
- selaput pembungkus usus
- rongga peritoneum
Selain itu, nyeri pada regio tersbut dapat diakibatkan oleh organ pencernaan maupun organ yang lainnya.
saya membutuhkan data untuk menyingkirkan beberapa diagnosis :
- jenis kelamin Anda?
- apakah nyeri dirasakan mendadak?
- Apakah ada penjalaran?
- Apakah disertai diare atau BAB seperti petis?
Diagnosa nyeri perut tidak hanya ditegakkan dengan wawancara tetapi harus melakukan pemeriksaan fisik dan penunjang.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya perempuan, umur 19 tahun. Saya punya asma dan bronkitis. Sakit perut yg saya rasakan itu, tiba" Datang, gk ada tanda" Apapun. Karena ketika saya makan, dan makannya blom sampai habis, perut saya sakit, mual dan sampai muntah". Kadang juga disertai diare.
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Baik terimakasih.Berdasarkan gejala yang Anda berikan kemungkinan mengalami Sindroma Dispepsia yaitu suatu kondisi perasaan tidak nyaman yang bersifat akut atau kronis dikarenakan adanya gangguan dari organ-organ pencernaan. Beberapa penyebab dispepsia diantaranya:
- makan terlalu banyak, makan terlalu cepat
- makanan berlemak atau pedas
-merokok
- kecemasan/stres
Dispepsia ini juga disebabkan oleh berbagai penyakit seperti :
- maag (gastritis)
- luka pada usus (Peptic ulcers)
- penyakit Celiac
- Batu empedu
- Konstipasi
- radang Pancreas (pancreatitis)
- Kanker
Sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter untuk dilakukan pemeriksaan fisik dan beberapa pemeriksaan penunjang untuk mendapatkan terapi yang tepat.
Sebelum ke dokter untuk mengurangi gejala Anda dapat melakukan beberapa hal seperti:
- makan sedikit tetapi sering
- menghindari beberapa makanan berkafein,pedas, santan,
- manajemen stres
- olahraga secara teratur
- manajemen stres : melakukan hobi dan tidur cukup
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malam dok, saya ingin bertanya. Saya sering sakit perut dibagian tengah. Kalau lagi kumat, perutnya kadang sakit kadang tidak, Tapi itu dalam waktu singkat. Dan jika buat makan, akan merasa sakit. Kemudian jika salah duduk, juga akan merasa sakit.Sebaiknya saya gmna ya dok?
Malam dok, saya ingin bertanya. Saya sering sakit perut dibagian tengah. Kalau lagi kumat, perutnya kadang sakit kadang tidak, Tapi itu dalam waktu singkat. Dan jika buat makan, akan merasa sakit. Kemudian jika salah duduk, juga akan merasa sakit.Sebaiknya saya gmna ya dok?