August 28, 2019 21:29
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah anda sering mengalami pilek berulang?
Dari informasinya, kemungkinan besar anda mengalami sinusitis
Sinusitis merupakan radang pada rongga sinus, yang dapat disebabkan oleh sumbatan di rongga hidung.
Sumbatan rongga hidung dapat disebabkan oleh polip di rongga hidup, pembengkakan lapisan dalam rongga hidup, atau bentuk anatomis hidung (dalam hal ini, riwayat trauma hidung 4 tahun yang lalu)
Karena keadaan ini, dapat menyebabkan terjadinya penimbunan cairan di dalam sinus yang rentan mengalami infeksi.
Beberapa hal yang dapat dilakukan adalah :
- hindari asap rokok dan debu, gunakan masker
- hindari paparan dingin (udara dingin, air dingin atau makanan /minuman dingin)
Sinusitis sering disertai gejala : lendir berwarna hijau / kuning yang disertai nyeri wajah di sekitar pipi, sakit kepala, hidung tersumbat, batuk, terkadang disertai sakit tenggorokan
Sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter THT untuk mendapatkan perawatan yang tepat
Semoga penjelasan ini dapat membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau tanya dok. Hampir 2 minggu saya batuk dan pilek. Lalu,2 hari terakhir ingus yang saya keluarkan berwarna kuning kecoklatan dan bercampur darah. Saya juga merasakan nyeri disekitar mata dan kepala. Mohon penjelasannya dan bagaimana cara mengobatinya/mengatasinya ? Terima kasih.
Saya mau tanya dok. Hampir 2 minggu saya batuk dan pilek. Lalu,2 hari terakhir ingus yang saya keluarkan berwarna kuning kecoklatan dan bercampur darah. Saya juga merasakan nyeri disekitar mata dan kepala. Mohon penjelasannya dan bagaimana cara mengobatinya/mengatasinya ? Terima kasih.