April 25, 2019 08:04
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- umur dan jenis kelamin
- apakah sudah diberikan obat oleh dokternya?
- apakah suka terlambat makan? atau sedang stress?
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan asam lambung :
1. Makan dengan porsi kecil tetapi dengan frekuensi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
11. Kurangi berat badan (bila kelebihan berat badan)
Bila ada obat dokter, dilanjutkan sesuai saran dokternya ya
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, sudah berapa lama kakak anda menderita dispepsia? Obat apa saja yang sudah dikonsumsi?
Dispepsia dibagi menjadi dispepsia akut dan dispepsia kronik. Bila akut/ masih dalam 2 minggu pertama, maka terapi utamanya adalah PPI/ proton pump inhibitor, ditambah dengan mengadopsi cara makan yang sehat seperti yang telah dijelaskan diatas.
Dispepsia kronis adalah yang sudah berlangsung lama, dan biasanya ada sebab lain seperti infeksi, atau karena konsumsi obat tertentu. Sebelumnya, apakah sudah diperiksa mengenai infeksi Helicobacter Pylori? Apakah kakak Anda ada mengkonsumsi obat anti nyeri NSAID secara reguler? Bagaimana dengan pola makan kakak Anda? Apakah sering telat makan? Apakah sering mengkonsumsi makanan sangat pedas/ sangat asam?
Diatas adalah beberapa hal yang dapat menyebabkan dispepsia kronis. Perlu identifikasi penyebab yang tepat agar dapat diterapi dengan sesuai.
Obat pilihan utamanya juga PPI untuk mengontrol asam lambung. Pilihan obatnya antara lain omperazole, lansoprazole. Bila ditemukan adanya infeksi bakteri H. Pilori, maka obatnya adalah kombinasi 3 antibiotik. Disarankan untuk konsultasi ke dokter spesialis penyakit dalam/ sub gastrohepatoenterologi untuk pemeriksaan lengkap seperti endoskopi dan tatalaksana yang komprehensif.
Selain itu, ada beberapa hal yang dapat kakak Anda lakukan, antara lain mengatur pola makan, makanlah dalam jumlah sedikit-sedikit namun lebih sering, sebaiknya memilih makanan yang lunak seperti bubur, menghindari makanan pedas, asam, minuman bersoda, kopi dan juga teh jika kakak Anda tidak terbiasa.
Sekian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok, kemarin kaka saya berobat kedokter dan kata dokternya dia sakit dispepsia, bagaimana cara menghilangkan mualnya dok? Terimakasih sebelumnya
Selamat pagi dok, kemarin kaka saya berobat kedokter dan kata dokternya dia sakit dispepsia, bagaimana cara menghilangkan mualnya dok? Terimakasih sebelumnya