June 26, 2019 19:49
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui
- apakah siang ini ada makan makanan dari luar rumah (jajan)
- apakah adik anda sedang terkena cacar air juga?
- apakah ada riwayat makan makanan pedas?
Cacar air atau varicella, atau chicken pox, disebabkan oleh virus varicella zoster.
Gejala yang mungkin timbul :
- demam ringan
- ruam pada kulit yang kemudian menjadi gelembung kecil pada kulit
- gatal
- badan terasa lemah
Karena disebabkan oleh virus, penyakit ini akan sembuh dengan sendirinya (self limiting disease)
Beberapa hal yang dapat dilakukan :
- jangan menggaruk luka tersebut
- pastikan gizi yang baik untuk menambah daya tahan tubuh
- hindari menggosok kulit terlalu kuat saat mandi, gunakan sabun yang lembut
- banyak minum air putih
- Pastikan pola makan padat nutrisi, seimbang protein, sayur dan buah
- cukup beristirahat
- lotion anti gatal seperti caladine losion yang anda sebutkan
- pastikan tangan selalu bersih sebelum, saat dan sesudah memegang gelembung atau luka nya.
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu
- berapakah usia Anda dan jenis kelamin Anda?
- sudah sejak kapan mengalami cacar air?
- apakah disertai demam, mual/ muntah atau sesak?
- apakah ada telat makan/ makan pedas sebelumnya?
Cacar air dikenal juga dengan varicella dalam bahasa medis. Kondisi ini disebabkan oleh infeksi virus yang sangat menular (terutama pada yang belum pernah terkena cacar) dan menyebabkan ruam melepuh, berisi air, gatal, kadang disertai pus pada kulit. Penyebarannya adalah melalui udara (droplet), yang disalurkan dari batuk, bersin, persentuhan kulit dengan kulit, dan permukaan yang terkontaminasi (misal handuk, selimut dsb).
Gejala yang dialami antara lain:
- ruam berisi air
- demam
- pusing
- lemas
- nyeri tenggorok
Beberapa hal yang dapat Anda lakukan:
- karena ini disebabkan oleh virus dan berifat self limiting (dapat sembuh sendiri) maka yang perlu kita lakukan adalah meningkatkan daya tahan tubuh
- banyak minum air hangat dan konsumsi makanan lembut
- jangan menggaruk ruam
- mengenakan pakaian lembut dan ringan
- istirahat yang cukup untuk pemulihan
- tetap mandi seperti biasa, ruam boleh dibedaki tipis dengan salycil talc
- jika demam boleh dibantu penurun panas seperti paracetamol
- mual muntah dapat dibantu dengan obat maag seperti antasida
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok, saya mau nanya ini saya kena cacar air dan kenapa perut saya perih atau sakit ya untuk bernafas ya... Dan adik saya juga mengalami penyakit yang sama...
Permisi dok, saya mau nanya ini saya kena cacar air dan kenapa perut saya perih atau sakit ya untuk bernafas ya... Dan adik saya juga mengalami penyakit yang sama...