October 14, 2019 14:04
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
halo selamat siang
terima kasih atas pertanyaannya
Sejak kapan keluhan tersebut dirasakan?
berapakah umur anda saat ini?
Keputihan adalah cara alami tubuh seorang wanita untuk menjaga agar saluran reproduksi tetap terhindar dari bakteri maupun kuman lainnya. Umum terjadi pada wanita yang masih mengalami menstruasi.
Keputihan dapat menjadi hal yang perlu diwaspadai ketika terjadi perubahan warna, bentuk, seta adanya keluhan penyerta seperti nyeri perut. tanda adanya infeksi pada organ reproduksi wanita. Gejala yang sering timbul dapat berupa rasa gatal, nyeri saat terdapat cairan yang keluar berwarna keruh, kental, ataupun berwarna kekuningan. Dan terkadang dapat disertai dengan rasa nyeri pada perut bagian bawah.
Kemungkinan keputihan dapat terkait dengan kondisi medis seperti :
1. bakterial vaginosis
2. candidiasis pada vagina (infeksi jamur)
3. infeksi menular seksual seperti gonorhea
4. trikomoniasis
5. Kemungkinan adanya keganasan
Perlu adanya pemeriksaan lengkap oleh dokter terkait dengan keluhan saudari untuk dapat diketahui penyebab pasti dari keputihan yang saudari alami. Biasanya dokter juga dapat melakukan pemeriksaan khusus untuk mengetahui penyebab keputihan, seperti tes PH cairan vagina, pap smear, atau tes khusus pada tanda-tanda infeksi menular seksual.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mengalaminya setelah selesai haid satu minggu dok.
Mulainya mengeluarkan flek coklat pada tanggal 8 oktober 2019 sampai hari ini tgl 14 oktober 2019, keluarnya sedikit aja dok.
Umur saya 20 tahun,tolong dok kasih penjelasan lagi.
Saya mengalaminya setelah selesai haid satu minggu dok.
Mulainya mengeluarkan flek coklat pada tanggal 8 oktober 2019 sampai hari ini tgl 14 oktober 2019, keluarnya sedikit aja dok,saya tidak merasakan gatal dll cuma berbau amis,dan berbau darah haid.
Umur saya 20 tahun,tolong dok kasih penjelasan lagi.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Bila keputihan disertai adanya nyeri, gatal, hingga berbau dan disertai dengan keluarnya darah, sebaiknya segera periksakan kepada dokter ya khususnya dokter spesialis kandungan. Untuk dilakukan pemeriksaan secara spesifik sesuai dengan keluhan.
Semakin cepat diperiksa, maka akan semakin cepat attalaksana ditentukan sehingga diharapkan akan optimal dalam masa penyembuhan nantinya.
Saat ini sebaiknya hindari aktivitas berlebihan, konsumsi obat untuk mengurangi nyeri misal parasetamol, namun tetap memeriksakan diri ya kepada dokter karena obat hanya akan mengurangi keluhan tanpa mengatasi penyebab yang ada. Hindari pola hidup tidak sehat, makan makanan bergizi, dan hindari stress dan merokok atau terpapar polusi rokok. Hindari penggunaan pakaian yang kurang bersih dan lembab, karena saat ini penting menjaga higienitas dari daerah kewanitaan anda untuk menghindari resiko adanya infeksi lebih lanjut.
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi dok, saya mau tanya tadi malam saya merasakan nyeri di bagian perut bawah seperti mau menstruasi, pas paginya mis v saya mengeluarkan darah, tapi tidak terlalu bnyak dok, itu kenapa ya dok tolong penjelasan nya.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Apakah saat ini anda memasuki siklus menstruasi?
Apakah saat anda menstruasi selalu disertai dengan nyeri perut?
Bila memasuki siklus menstruasi, nyeri perut dapat merupakan hal yang normal terjadi.
Namun, perlu dilakukan pemeriksaan berlanjut bila hal ini terjadi diluar siklus menstruasi. Gangguan berupa adanya kista rahim, polip, adanya infeksi pada vagina, perlukaan di vagina, dapat menyebabkan nyeri perut disertai keluarnya darah.
Bila keluhan sudah terjadi beberapa hari dan tak kunjung membaik maka segera berobat ke dokter ya khususnya dokter spesialis kandungan.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau tnya ni, awal nya saya keputihan,setelah keputiha saya menluarkan flek coklat,atau bercampur darah dan berbau, dan pernah sekali saya sesudah berhubungan sek sual mengeluarkan darah tapi tidak terlalu banyak. Itu di sebabkan oleh apa ya dok??
Dok saya mau tnya ni, awal nya saya keputihan,setelah keputiha saya menluarkan flek coklat,atau bercampur darah dan berbau, dan pernah sekali saya sesudah berhubungan sek sual mengeluarkan darah tapi tidak terlalu banyak. Itu di sebabkan oleh apa ya dok??