January 06, 2020 04:26
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Kaki di bagian mana yang mengalami gatal? Telapak kaki atau sekitar mata kaki?
Apakah terjadi kanan dan kiri?
Kulit menjadi tebal dan menghitam?
Ada banyak penyebab kenapa kulit bisa gatal, diantaranya:
- Skabies, jika gatal terutama di malam hari, ada anggota keluarga serumah yang gatal juga.
- Jamur, jika gatal membuat perubahan warna pada kulit. pada bagian tepi lebih memerah, atau lebih gelap dibanding tengahnya, dan kulit terkadang menebal, kulit bersisik. Gatal terutama saat berkeringat.
- Alergi, bruntusan atau bintik-bintik yang memerah dan gatal didahului oleh pemicu, misalnya makanan, obat, bulu binatang, udara dingin, dll.
- Infeksi bakteri, jika disertai munculnya nanah dan bintik-bintik seperti jerawat serta timbul rasa sakit.
masing-masing kondisi di atas memiliki pengobatannya tersendiri, oleh sebab itu harus dipastikan terlebih dahulu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Punggung kaki bagian kanan n warna kecoklatan awalnya bulatn kecil tp lama kelamaan membesar n kulit menebal n gatal2 disaat malam hari dok..🙏🙏🙏
Punggung kaki bagian kanan n warna kecoklatan awalnya bulatn kecil tp lama kelamaan membesar n kulit menebal n gatal2 disaat malam hari dok..🙏🙏🙏
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik,
Ada kemungkinan akibat:
- jamur
- eksim
Saran saya, sebaiknya diperiksakan langsung ke dokter. Khususnya dokter kulit.
Apabila penyebabnya jamur, maka pengobatannya membutuhkan waktu yang lama, bahkan ketika sudah hilang tetap harus diolesi obatnya.
Diharapkan tidak memutus pengobatan tanpa anjuran dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi Dokter saya mau tanya Suami kaki saya terkena gatal2 n sdh dlm wktu yang lama kira2 sdh 3 tahun tp brbt tdk ada perbhn Mohon bantuanya Dok 🙏🙏trimakash
Pagi Dokter saya mau tanya Suami kaki saya terkena gatal2 n sdh dlm wktu yang lama kira2 sdh 3 tahun tp brbt tdk ada perbhn Mohon bantuanya Dok 🙏🙏trimakash