May 19, 2019 04:39
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui :
- umur dan jenis kelamin
- sudah berapa hari keluhan ini dirasakan?
- apakah demam dirasakan sepanjang hari atau naik turun?
- selain muntah apakah ada keluhan lainnya seperti batuk atau pilek?
- apakah anda sering melewati jam makan?
Demam terjadi sebagai reaksi tubuh untuk melawan penyakit yang terjadi, baik infeksi virus atau bakteri, atau karena radang lainnya.
Demam karena infeksi virus biasanya akan hilang di hari ke 3-5
Demam karena bakteri biasanya akan turun setelah pemberian antibiotik yang tepat.
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi keluhan muntahnya :
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
Saya tunggu informasi lebih lanjutnya agar saya dapat memberikan keterangan lebih detail mengenai pertanyaan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya pria dok umur 24.
Jam makan saya saur sama buka.
Saya kurang tidur dok gara gara jika berbaring kepala saya sakit, harus minum obat yang menyebabkan kantuk baru bisa tidur.
Lidah saya pahit dok.
Gejalanya udah kurang lebih 3 hari.
Biasanya demamnya keluar dari pagi hari sampai jam saya buka dok.
Kalo saya berharing ke arah kiri atau kanan,urge muntahnya makin cepat dok.
Kalo saya duduk ga terasa sakit kepalanya.
Tidak ada batuk atau pilek.
Badan saya lemes dok sama pegal pegal.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Dari informasi yang diberikan kemungkinan besar anda mengalami GERD
GERD ( Gastroesophageal Reflux) adalah keadaan dimana asam lambung naik ke esofagus (refluks),
Gejala yang sering dirasakan adalah :
- mual, muntah,
- rasa terbakar pada dada (heartburn), kadang menyebar sampai ke tenggorokan, seperti batuk kering / rasa asam
- kesulitan menelan
- Suara serak / sakit tenggorokan
- nyeri dada
- sendawa
- kembung
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan asam lambung :
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
11. Kurangi berat badan (bila kelebihan berat badan)
Untuk menangani muntahnya, anda dapat menggunakan sucralfate sehari 2 kali, serta omeprazole / lansoprazole sehari sekali, dua-duanya dikonsumsi sebelum makan
Dan untuk demamnya anda dapat mengonsumsi paracetamol, dapat diulang setiap 4-6 jam selama masih demam
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siap dok terima kasih banyak atas waktunya.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali,
diperhatikan menu makanan ketika berbuka dan sahur, hindari makanan pencetus asam lambung
Dan bila masih berlanjut setelah 3 hari, periksakan ke dokter ya
Sakit kepala yang anda alami dapat disebabkan karena dehidrasi
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mohon maaf menganggu lagi dok. Tadi kan sudah saya minum sucralfate dan ormeprazolenya. Tp setengah jam kemudian obatnya kemuntahin dok. Minum ulang ato gimana ya dok? Terima kasih sebelumnya.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Apakah masih mual atau tidak?
Bila masih mual, cukup dengan sucralfate saja ya. Omeprazolenya dapat diminum sebelum tidur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih lagi dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Semoga dengan pengobatan ini gejala nya membaik ya, kabari saya bila sucralfate yang ke dua pun tetap tidak dapat masuk ( dimuntahkan kembali)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya minum sucrolfate nya udah satu jam ga kemuntahin dok. Tp perut saya mual sekali dok. Saya baca emang efek samping obatnya perut mual ya dok? Apakah saya lanjut makan aja nih dok? Saya takut muntah lagi dok.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Maaf atas keterlambatan responnya, apakah masih muntah atau tidak?
Sudah coba makan omeprazolenya belum?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok. Mau tanya, saya beberapa hari ini kalo pagi sampai sore menggigil kedinginan dok. Padahal badan panas bisa sampai 39 C. Terus kalo berbaring kepala saya sakit sekali dok. Terus semua makanan yg saya makan pasti dimuntahin dok. Kalo dipaksa makan buah atau apapun pasti dimuntahin juga dok. Gejala tipes ya dok? Terimakasih sebelumnya.
Selamat pagi dok. Mau tanya, saya beberapa hari ini kalo pagi sampai sore menggigil kedinginan dok. Padahal badan panas bisa sampai 39 C. Terus kalo berbaring kepala saya sakit sekali dok. Terus semua makanan yg saya makan pasti dimuntahin dok. Kalo dipaksa makan buah atau apapun pasti dimuntahin juga dok. Gejala tipes ya dok? Terimakasih sebelumnya.