October 11, 2019 16:24
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore ibu, terima kasih telah bertanya pada Honestdocs.
Sebelumnya, mata merah anda apakah sakit? Atau hanya ada seperti bercak merah?
Obat yang anda konsumsi tidak menyebabkan mata merah, dan bila cuman pada 1 mata, kemungkinan disebabkan oleh hal lain. Mata merah yang tidak gatal , bersekret, atau nyeri, kemungkinan besar disebabkan oleh perdarahan subconjungtiva. Ini dapat disebabkan oleh trauma, mata yang tertekan, dsb.
Bila tidak ada nyeri gatal atau secret, maka anda tidak perlu khawatir ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
saya menyarankan anda untuk tidak mengucek mata dengan tangan apalagi tidak mencuci tangan terlebih dahulu, karena tidak menutup kemungkinan bisa membuat mata anda terinfeksi bakteri.
mata merah juga disebabkan karena adanya iritasi dari zat tertentu (seperti kena shampoo), kurang tidur, alergi, dll
konsultasikan dengan dokter mata bila keluhan tidak membaik
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
Varicella atau cacar air adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus varicella zoster.
Gejalanya..
Bintik merah di seluruh tubuh, demam, gatal, bintik berisi air,mata merah, batuk, mual, nafsu makan menurun.
Sarannya..
Hindari menggaruk kulit karena cairannya bisa memperluas area cacar, jika lembab segera keringkan, dan saat beraktifitas bisa menggunakan bedak untuk mengurangi rasa gatal.
apabila cacar air sudah sembuh, mata merah akan berangsur membaik beberapa hari setelahnya.
jika tidak ada perubahan sebaiknya anda periksa ke dokter.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dokter saya ibu menyusui yang lagi kena cacar air ,, tapi kenapa mata saya sebelah kanan merah &kering dok? Tapi tidak (belek). Terimakasih
Halo dokter saya ibu menyusui yang lagi kena cacar air ,, tapi kenapa mata saya sebelah kanan merah &kering dok? Tapi tidak (belek). Terimakasih