March 22, 2019 08:18
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo, apakah hingga saat ini masih mengonsumsi obat diabetes?
apakah rutih melakukan kontrol gula darah?
pada penderita diabetes terutama dengan kadar gula darah yang tidak terkontrol dan sudah lama dapat beresiko mengalami beberapa komplikasi, diantaranya adalah komplikasi ke ginjal, sistem saraf, pembuluh darah, mata,dll
beberapa gejala yang mungkin dialami akibat gangguan saraf dapat berupa rasa nyeri, terbakar, tersetrum, kesemutan terutama pada bagian kaki tangan.
baal juga dapat dirasakan sehingga beresiko untuk mengalami luka.
namun untuk memastikan penyebab pasti ada baiknya anda membawa bapak anda untuk diperiksa langsung ke dokter agar pengobatan juga sesuai
untuk sementara sebaiknya
-istirahat yg cukup
-konsumsi obat diabetes secara rutin dan lakukan kontrol gula darah rutin
-gunakan alas kaki untuk mencegah luka dan trauma
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau tanya dok. bapak saya mengidap penyakit diabetes sudah lama sekitar 10 tahun yang lalu.. kadar gulanya sampai 200.Saat ini bapak saya sering kali merasa kedinginan, terutama pada siang hari. terkadang kakinya juga didalamnya terasa sakit..Mohon solusinya, obat apa yang cocok dok? terimakasih
Saya mau tanya dok. bapak saya mengidap penyakit diabetes sudah lama sekitar 10 tahun yang lalu.. kadar gulanya sampai 200.Saat ini bapak saya sering kali merasa kedinginan, terutama pada siang hari. terkadang kakinya juga didalamnya terasa sakit..Mohon solusinya, obat apa yang cocok dok? terimakasih