March 06, 2019 10:19
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat siang.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Kecemasan menjelang persalinan sebenarnya hal yang sangat wajar dialami tiap ibu yang akan melahirkan. Apalagi jika persalinan akan dilakukan dengan operasi sectio caesaria. Namun sebenarnya hal ini tidak perlu terlalu dikhawatirkan mengingat semakin majunya teknologi dan semakin terampilnya dokter saat ini untuk melakukan prosedur operasi ini. Namun memang tiap tindakan pasti ada risikonya termasuk operasi caesar. Salah satu komplikasiy ng bisa muncul adalah hemoragic post partum (HPP) atau pendarahan pasca persalinan yang sangat banyak lebih dari 500. Akan tetapi saat ini komplikasi secar sudah bisa dikendalikan sehingga kasusnya jarang terjadi.
Ada beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk mengurasi rasa cemas anda yakni dengan cara :
- Berkomunikasi dengan dokter yang menangani anda dan minta penjelasan detail mengenai tahapan – tahapan yang anda jalani sehingga anda dapat lebih siap mental saat menjalani operasi. Jangan sungkan untuk berdiskusi dengan dokter anda.
- Persiapkan seluruh perlengkapan yang hendak di bawa ke rumah sakit sehingga mengurangi kegelisahan anda nantinya.
Dokter juga bisa memberikan obat anti cemas untuk meredakan keluhan anda. Selain itu dokter biasanya akan memilih tindakan pembiusan dengan general anestesi (bius umum) pada pasien yang terlalu cemas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya seorang ibu yang sedang hamil tua. Semakin dekat waktu untuk melahirkan saya semakin cemas dok. Saya ingin bertanya, apakah operasi caesar untuk kelima kalinya tidak akan bermasalah dok? Perlu diketahui dok anak saya yang nomor 4 berusia 4 tahun 5 bulan. Mohon pencerahan dan sugesti dari dokter agar saya bisa lebih tenang. Terima kasih.
Saya seorang ibu yang sedang hamil tua. Semakin dekat waktu untuk melahirkan saya semakin cemas dok. Saya ingin bertanya, apakah operasi caesar untuk kelima kalinya tidak akan bermasalah dok? Perlu diketahui dok anak saya yang nomor 4 berusia 4 tahun 5 bulan. Mohon pencerahan dan sugesti dari dokter agar saya bisa lebih tenang. Terima kasih.