May 23, 2019 12:26
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat siang!
terima kasih atas pertanyaannya
Apakah saat ini ada keluhan terkait dengan keadaan menyusuinya?
Pada ibu menyusui, perlu diperhatikan sekali perihal konsumsi obat-obatan terutama untuk alat kontrasepsi. Pil KB adalah salah satu jenis alat kontrasepsi yang digunakan untuk mencegah adanya kehamilan.
Pada kndisi khusus seperti menyusui, sangat tidak disarankan menggunakan obat yang dapat menggangu produksi ASI. pada microgynon didapatkan adanya hormon estrogen, yang dapat mengganggu produksi ASI sehingga tidak dianjurkan untuk dikonsumsi. Dan sebaiknya penggunaannya hanya atas anjuran bidan atau dokter yang menangani ibu.
Pilihan alat kontrasepsi yang dapat digunakan pada ibu menyusui misal dengan IUD, yang dapat dipasang di dalam alat kelamin. Kemudian suntik hormon progestin yang dapat dijadikan alternatif untuk mengganti pil KB laktasi. Kaeran sejatinya pil KB laktasi hanya mengandung hormon progesteron, tidak mengandung hormon estrogen sehingga aman dikonsumsi oleh ibu menyusui.
Apabila didapatkan adanya keluhan seperti pusing, nyeri kepala, nyeri perut, atau nyeri di sekitar payudara alangkah baiknya untuk periksa ke dokter. Dan pada penggunaan alat kontrasepsi yang tepat pun dapat dikonsultasikan secara langsung pada bidan atau dokter yang menangani.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok sebelum nya saya minum kb microginon,setelah selesai haid sya ganti ke andlan laktasi tp steh 3hari konsumsi saya kmbali haid,pil yg wrna apa yg hrus sya minum?
Malm dok. Sya mau brtanya,3 bulan sya mengkonsumsi pil microginon haid laicar,tp asi kurang,setelah slesai haid lalu sya pindah ke andalan laktasi dan stelah 3 hari sya kmbli haid,itu knpa dok,trus pil bagian yg mna yg hrus sya minum?
Selamat siang dok. Dok apakah boleh ibu menyusui menggunakan pil kb microgynon?? Karena saya beli pil kb andalan laktasi di semua apotek nggak ada apoteker selalu bilang sudah tidak produksi lagi .barusan ibu mertua ke apotek kimia farma katanya pil kb microgynon bisa di gunakan untuk ibu menyusui.bagaimana dok?
Selamat siang dok. Dok apakah boleh ibu menyusui menggunakan pil kb microgynon?? Karena saya beli pil kb andalan laktasi di semua apotek nggak ada apoteker selalu bilang sudah tidak produksi lagi .barusan ibu mertua ke apotek kimia farma katanya pil kb microgynon bisa di gunakan untuk ibu menyusui.bagaimana dok?