December 31, 2019 00:51
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Kira2 dari kwluar perut keram, bisa jadi awal dysmenore. Akibat kontraksi dinding rahim
Jika siklus anda melebihi 35 hari, baru bisa dinyatakan terlambat
Tepatnya tgl brp anda haid?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tgl 15 november udah selesai haid dok,, trus awal bulan desember minggu pertama itu perut keram, minggu kedua perut keram payudara mengencang, trus hbis kehujanan muntah dok,, tapi muntahnya sekali aja itu abis kehujanan,, ga ada bercak darahh,, tapi keputihan
Dijawab oleh
William (dr.)
selamat pagi :)
ketidakteraturan haid paling sering disebabkan karena ketidakseimbangan hormonal ya.
hal ini dapat terjadi ketika stres, kelelahan, badan tidak fit, penggunaan obat hormonal, ataupun pada kehamilan.
bila saudari sudah aktif secara seksual, boleh dilakukan tes pack bila sudah terlambat 2 minggu dari waktunya haid ya.
sementara coba terapkan pola hidup sehat dengan kelola stres, dan mengatur pola tidur, makan, dan olahraga yang baik ya.
semoga membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih banyak atas sarannya dokk...
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
siklus menstruasi setiap wanita berbeda-beda dari 21-35 hari, rata-rata normal 28 hari.
beberapa kemungkinan penyebab haid menjadi tidak teratur yaitu perubahan hormon, kelelahan, kurang istirahat, stres.
sebaiknya kelola stres, istirahat yg cukup, dan terapkan pola hidup sehat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Akhir² ini rasa nafsu makan saya hilang dok,, kadang sehari 2x kadang 1x makan,,,
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
apa yg membuat anda tidak nafsu makan, apakah masakan tidak sesuai selera?
apakah tenggorokan sakit saat menelan?
sebaiknya walau sedikit anda tetap harus makan untuk mencegah asam lambung meningkat, jika anda tidak ingin makan nasi anda bisa makan roti atau yg lain nya (karbohidrat)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Apakah ada stres atau kelelahan fisik/badan tidak fit?
Pastikan cukup istirahat ya.
Bisa juga disebabkan karena peningkatan asam lambung
Hindari dulu makanan pedas,asam,mie,kopi,alkohol,dan asap rokok ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Engga tau kenapaa emang ga nafsu makan aja dok akhir2 ini,,, dan memang bulan ini saya sering makan mi instan, kadang sehari 3x karna ga mkan nasi,, apa bisa itu jadi penyebab telat haid??
Dijawab oleh
William (dr.)
Nutrisi makanan yang tidak seimbang memang juga bisa jadi penyebab gangguan hormonal,yang kemudian menyebabkan haid tidak teratur ya.
Sebaiknya dikurangi dulu mi instannya :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jadi gitu ya dok,,saya sih masih ngerasain kram perut kadang² seperti gejala PMS tapi itu ga haid haid,, juga muncul jerawat di wajah,,
Hallo dok saya mau tanya, haid saya tidak teratur,, kadang awal kadang akhir kadang pertengahan,, nah terakhir saya haid itu pertengahan november sampai akhir desember ini belum haid,, tapi perut keram seperti mau PMS , payudara nyeri, kira² gejala apa ya dok?
Hallo dok saya mau tanya, haid saya tidak teratur,, kadang awal kadang akhir kadang pertengahan,, nah terakhir saya haid itu pertengahan november sampai akhir desember ini belum haid,, tapi perut keram seperti mau PMS , payudara nyeri, kira² gejala apa ya dok?