February 25, 2019 20:14
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam, Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi Dokter online di HonestDocs.id.
Memang wajar bagi ibu hamil mengalami mual mual atau mengidam. kondisi ini paling sering dialami oleh ibu hamil pada trimester pertama.
Baca juga: Mual Saat Hamil Muda
Yang dimaksud dengan trimester pertama adalah 3 bulan pertama, Karena pada saat itu merupakan masa masa peralihan yang tadinya wanita itu tidak hamil menjadi hamil dan pada saat itu terjadi lonjakan hormon kehamilan.
Walaupun berlangsungnya gejala mual pada ibu hamil akan berbeda-beda, namun seringkali rasa mual mual dan ngidam itu akan hilang menginjak bulan keempat hingga hari melahirkan tiba (trimester dua dan tiga).
Berikut beberapa tips dari kami untuk mengurangi mual pada ibu hamil:
- Berikan makanan-makanan yang memang disukai
- Hindari bau bau yang menyengat atau tak sedap lainnya yang Mencetuskan mual
- Hindari makanan yang terlalu asam dan pedas
- Hindari konsumsi minuman berkafein misalnya kopi atau teh
- Hindari minuman minuman bersoda atau berkarbonasi
- Makanlah dengan teratur sedikit sedikit tapi sering
- Jangan berdiam diri dirumah lakukanlah olahraga ringan atau aktivitas sehari-hari yang ringan
Sekian jawaban yang dapat kami sampaikan Semoga bisa bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Istri saya sedang hamil dok,berapa lama masa mual dan pusing akan hilang dalam masa hamil?
Istri saya sedang hamil dok,berapa lama masa mual dan pusing akan hilang dalam masa hamil?