May 08, 2019 00:18
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah keluhan yang dialami
- sudah berapa lama keluhan tersebut terjadi?
- obat mata apakah yang dimaksud? (karena kami tidak menerima gambar yang dikirim)
- apakah ada bintitan atau mata merah, dll?
Sebaiknya penggunaan tetes mata atau obat untuk anak di bawah 2 tahun diberikan atas pengawasan dokter untuk menghindari kesalahan dosis, kesalahan obat, resistensi obat dan juga efek samping obat
Saya tunggu informasi tambahannya sebelum saya menjelaskan mengenai keluhan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mohon maaf tidak lengkap pertanyaannya dokter,anak saya baru mulai sakit mata 3 Hari terus berobat disalahsatu RS dikota yogya,kemudian yang menjadi pertanyaan saya apakah Aman obat tetes Mata Tarivid Ophthalmic Solution (Ofloxacin) untuk bayi umur 7 Bulan dokter???
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
terima kasih jawabannya
apakah mengalami belekan atau bintitan? apakah obat ini direkomendasikan oleh dokter mata?
Tarivid Ophthalmic Solution adalah tetes mata yang mengandung ofloxacin yang digunakan untuk mengatasi infeksi pada mata yang disebabkan oleh bakteri
Obat ini aman untuk bayi umur 7 bulan, dengan catatan pemberian obat ini dibawah pengawasan dokter mata.
Bila obat ini diberikan oleh dokter mata tersebut, silahkan diikuti sesuai saran dokter tersebut ya.
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Semoga anaknya lekas sembuh ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Amien...Terima kasih Banyak dokter informasinya,,,anak saya matanya berair merah trus kalau pagi keluar belekannya menutupi matanya.obat Mata tersebut direkomendasikan dari dokter Mata
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
terima kasih jawabannya
Silahkan diteruskan pengobatan tetes mata nya ya, sesuai dengan saran beliau
Hindari penggunaan bedak di area wajah bayi ya
Semoga anaknya lekas sembuh
Selamat beristirahat
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Merek obat mata apa buat anak balita umur 8 bln
Merek obat mata apa buat anak balita umur 8 bln
Obat sakit mata untuk bayi umur 7 bulan
Obat sakit mata untuk bayi umur 7 bulan
Obat sakit mata but bayi umur 7 bulan
Apakah Aman untuk bayi umur 7-8 bulan obat tetes Mata tersebut??
Apakah Aman untuk bayi umur 7-8 bulan obat tetes Mata tersebut??