May 29, 2019 14:38
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya
Usia anda berapa?
Bercak putih sejak kapan?
Apakah banyak?
Pernah ada trauma?
Bercak pada bagian hitam?
Anda gunakan softlens?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Sedikit menjelaskan kemungkinan ini
1. Pseudopterygium, yaitu timbulnya jaringan berwarna putih, bisa timbul dimana saja di permukaan bola mata, akibat adanya riwayat terhadap paparan ultraviolet, angin, debu, asap, serta adanya riwayat trauma pada mata dan benda asing.
2. Pterygium adalah suatu jaringan yang juga berwarna keputihan, biasanya timbul di daerah sekitar permukaan bola mata yang berwarna putih dan kemudian akan terus berkembang mengarah kebagian hitam bola mata, hal ini terjadi akibat suatu proses kemunduran degenerasi.
Biasanya keluhan seperti ada yang menutupi pandangan
3. Pingekuela, yaitu adanya suatu bercak putih kekuningan pada bagian putih dari bola mata, biasanya tidak disertai adanya keluhan apapun.
4. Ulkus kornea, yaitu luka akibat adanya riwayat trauma pada mata, bisa akibat benda asing, terpapar cairan keras, atau juga terkena angin kencang yang membawa pasir/debu/benda lainnya.
5. Keratitis yaitu rekasi radang pada bagian hitam dari bola mata, biasanya akibat infeksi virus, bakteri, dan jamur.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa pertanyaan yang perlu saya ketahui:
1. Berapa usia anda?
2. Sudah berapa lama ada bercak putih?
3. Dimana lokasinya? Apakah bisa disertai gambar?
4. Obat apa saja yang sudah anda berikan?
5. Apakah ada keluhan penyerta lainnya?
informasi diatas akan sangat membantu kami lebih memahami kondisi anda. Saya tunggu ya jawabannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
siang dokter,saya mau tanya..di bola mata saya sebelah kiri. ada bercak putih..tpi penglihatan saya normal.apakah itu salah satu tanda katarak
siang dokter,saya mau tanya..di bola mata saya sebelah kiri. ada bercak putih..tpi penglihatan saya normal.apakah itu salah satu tanda katarak