March 19, 2019 09:29
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat pagi!
terima kasih atas pertanyaannya
Keluhan nyeri apda vagina tersebut bisa disebabkan oleh beberapa kemungkinan berikut:
- Penggunaan produk/bahan yang mengiritasi vagina misal sabun pembersih organ intim, pembalut, pantyliner
- Luka karena lecet pada vagina
- jika sudah menikah (aktivitas seksual) bisa akibat gesekan saat berhubungan intim, Kurangnya lubrikasi/pelumasan saat melakukan penetrasi
- Kandidiasis vagina (infeksi jamur)
- Infeksi pada vagina (vaginitis), umumnya disertai gejala keputihan yang berbau atau gatal
Tindakan anda sudah sangat baik yaitu memeriksakan diri ke dokter khususnya dokter spesialis kandungan. Anda juga dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit dan kelamin bila dirasakan gejala seperti rasa gatal, adanya keputihan. Namun saya sarankan untuk kembali kontrol ke dokter yang sudah menangani anda, dikarenakan akan sangat paham tentang riwayat keluhan serta pengobatan yang sudah anda lakukan.
Yang dapat anda lakukan di rumah:
1. Jagalah kebersihan organ intim anda, mencuci dengan air bersih mengalir dari depan ke belakang
2. Usahakan untuk mengganti celana dalam bila lembab atau basah
3. Rutin mengganti pembalut saat menstruasi
4.Cukupi istirahat, pola tidur yang teratur
5. Konsumsi Makanan yang bergizi
6. Hindari pemakaian celana dalam yg terlalu ketat
7. Gunakan celana dalam yang menyerap keringat (berbahan katun)
8. Hindari penggunaan pembalut, tisu, dan sabun beraroma kuat untuk merawat kebersihan vagina
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, sudah satu tahun lebih vagina saya mengalami nyeri, saya sudah periksa juga ke dokter kandungan untuk di cek dan dilihat pada bagian vagina melalui USG tapi ternyata tidak ada masalah, walau hasilnya baik tapi saya tetap merasakan nyeri. Saya harus pergi ke dokter yang mana ya dok untuk berkonsultasi?
Dok, sudah satu tahun lebih vagina saya mengalami nyeri, saya sudah periksa juga ke dokter kandungan untuk di cek dan dilihat pada bagian vagina melalui USG tapi ternyata tidak ada masalah, walau hasilnya baik tapi saya tetap merasakan nyeri. Saya harus pergi ke dokter yang mana ya dok untuk berkonsultasi?