January 27, 2020 22:49
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam
Berapa usia anda? Sudah sejak kapan mengalami hal tersebut? Apakah sering beraktivitas di ranjang / kamar tidur tanpa merasa mengantuk?
Jadi, yang bisa dilakukan adalag perbaiki sleep hygiene anda. Beberapa yang bisa dilakukan adalah hanya di kamar tidur/ ranjang bisa mengantuk, dan hindari tidur siang.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Untuk usia berapa?
Biasa nya usia lanjut memang sering alami sulit tidur.
Perubahan siklus hingga hormonal yg buat sulit tidur.
Jika usia muda kerap kali karena stres
terapi perilaku kognitif
1. Jangan tidur siang
2. Gunakan kamar tidur hanya untuk tidur, bila tidak bisa 30 menit kemudian keluar dari kamar dan kembali saat mengantuk saja
3. Berolahraga setiap hari, tidak memaksakan tidur
4. Yoga
5. Fototerapi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo
selamat malam
berikut beberapa cara untuk dapat tidur
-bersihkan diri sebelum tidur, mandi bila telah beraktivitas di luar rumah
-hindari minum kafein dimalam hari
-matikan alat elektronik bila akan tidur (hp, tv,dll)
-matikan lampu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Prinindita Artiara Dewi (dr.)
Selamat malam. Terimakasih telah menghubungi Honestdocs
Cara mengatasi insomnia bisa dengan membuat diri rileks sebelum tidur seperti mendengarkan musik lembut, kalau ada masalah coba untuk melupakan sejenak dan fokus untuk menyelesaikannya besok hari. Kalau sampai mengganggu sekali sebaiknya konsumsi obat penenang namun harus konsultasi dulu ke dokter ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya baru 19 tahun dok, sudah beberapa hari terakhir ini insomnia lagi, jadi saya hanga bisa tidur jam 1 malam keatas akhirnya saat siang mengantuk lagi saya juga sudah coba untuk mendengarkan musik yang santai tapi jarang berhasil
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya. Siang mengantuk, jangan di tidurkan ya. Usahakan hanya tidur di malam hari saat mengantuk.
Hindari aktivitas seperti main gadget bila anda tidak mengantuk namun sudah di jam tidur. Jadi jam 11 malam mulai lah untuk berusaha tidur.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Pekerjaan apa?
Atau anda masih di perguruan tinggi?
Masuk jam berapa?
Mungkin bisa dijelaskan pola nya setiap hari. Karena dari kebiasaan bisa jd sebab anda sulit tidur dimalamnya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
-disaat anda tidak tidur, apa yang anda kerjakan?
-apa kegiatan anda sehari-hari?
cobalah saran yang telah kami diberikan diatas agar anda dapat mencoba tidur lebih awal
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok akan saya coba, terimakasih dok
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Jika anda perlu bangun di pagi hari, saran mulai usaha memejamkan mata sejak jam 9 malam atau jam 10 malam. Kamar dalam keadaab gelap dan biasakan tak main hp sejak 1 jam sebelumnya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya. Usahakan kamar gelap, dan sejuk agar kondusif untuk istirahat. Hindari main gadget sebelum tidur, dan hindari istirahat siang ya.
Dengan upaya tersebut bisa membantu mengatasi sulit tidur anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok cara mengatasi insomnia bagaimana ya? Saya sering kali susab tidur dibawah jam 2 malam
Dok cara mengatasi insomnia bagaimana ya? Saya sering kali susab tidur dibawah jam 2 malam