December 03, 2019 07:37
Dijawab oleh
Galang Martin (dr)
Selamat pagi terimakasih telah bertanya di Honestdoc
Gangguan untuk sulit untuk masuk atau memulai tidur biasanya merupakan gejala tersering pada gangguan depresi dimana pada gangguan ini salah satu terapi yang dapat anda lakukan dirumah adalah dengan mekanisme coping.
Dimana macam-macam coping sangatlah berbeda tiap individu, seperti: jalan-jalan, cerita pada kerabat terdekat. membaca buku, dlll oleh karena itu kami menyarankan anda dapat mencoba menceritakan masalah anda ke kerabat terdekat, atau melakukan hobi. Apabila hal tersebut tidak dapat anda dapat memeriksakan diri ke dokter spesialis kejiwaan terdekat untuk mendapatkan terapi obat yang sesuai.
Terimaksih semoga membantu dan lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, Terima kasih atas pertanyaan anda.
Apakah dalam kesehariannya anda merasa terganggu dengan rasa ngantuk? atau badan yang kurang berenergi?
Gangguan sulit tidur atau insomnia memiliki berbagai macam penyebab, menelusuri dan menemukan penyebabnya akan membantu memudahkan dalam mengatasinya.
Sebagai contoh, apabila insomnia terjadi akibat kurang nyaman nya tempat tidur, maka dapat diatasi dengan cara merapikan tempat tidur dan mengkondisikan ruangan tempat tidur anda senyaman mungkin.
Apabila insomnia terjadi akibat stress atau beban pikiran tertentu, maka anda perlu melakukan upaya untuk mengendalikan stres, misalnya dengan cara menenangkan diri melalui ibadah atau ritual tertentu, curhat dengan keluarga atau teman terdekat anda, konseling atau konsultasi dengan ahli psikologi dan lain-lain.
Insomnia juga dapat terjadi akibat: minuman berkafein, efek samping obat, kebiasaan atau pola tidur yang salah, dan lain-lain.
upaya-upaya atau pendekatan alami lebih dikedepankan dan diutamakan, karena itu satu-satunya cara yang paling aman dalam mengatasi insomnia.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok atas solusinya, jadi di pagi hari saya harus kerja lalu sore saya ada kuliah, saya jarang minum minuman berkafein kecuali saya jadi sangat ngantuk saat kerja karena malamnya tidak tidur dengan nyenyak, saya sering senam setiap minggu untuk mengurangi stres, setelah senam saya bisa tidur pada waktu siang hari, tapi itu berakibat untuk tidur saya di waktu malam dok
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik, tidur siang memang baik, tapi tidak dianjurkan untuk berlama-lama karena dapat mengacaukan siklus tidur anda.
Jadi untuk tidur siang, batasi cukup setengah jam atau maksimal 1 jam saja. Anda dapat mengatur nya dengan menggunakan alarm.
Kemudian tips tambahan, meskipun ketika di malam hari belum terasa mengantuk. Anda langsung saja posisikan badan dan mempersiapkan diri untuk tidur. Kondisikan kamar senyaman mungkin, atur pencahayaannya sehingga tidak menyilaukan, dan jauhkan perangkat-perangkat elektronik seperti gadget atau televisi dari kamar Anda.
Semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Istirahat 2 hingga 3 jam sehari, mmbuat aktivitas sehari hari dapat terganggu
Insom:
1. Primer : tanpa anda keluhan medis lain
2. Sekunder: terdapat keluhan medis
Contoh sakot kepala, gastritis, appendisitis, abdominal pain, dsb
Penyebab
1. Stres
2. Depresi
3. Gaya hidup tidak sehat
4. Pengaruh obat-obatan tertentu.
5. Lingkungan
6. Penyakit
Saran saya terapi perilaku kognitif
1. Jangan tidur siang
2. Gunakan kamar tidur hanya untuk tidur, bila tidak bisa 30 menit kemudian keluar dari kamar dan kembali saat mengantuk saja
3. Berolahraga setiap hari, tidak memaksakan tidur
4. Yoga
5. Fototerapi
Periksakan pada dokter bila keluhan anda tidak berkurang sama sekali
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok, sebulan ini saya sulit untuk tidur, selain banyak pikiran dan masalah saya juga sulit mendapat kenyamanan untuk tidur karena kondisi cuaca yg panas, saya sudah mencoba untuk minum susu dan makan pisang agar merasa ngantuk, saya juga sampai mandi malam hari dan menarik napas dalam agar inginnya lebih lelap, tapi tetap saja saya tidak bisa tidur nyenyak dan selalu terjaga sampai pukul 3-4 pagi baru saya bisa tidur dan saya harus bangun pukul 6-7 untuk berangkat kerja, apa solusi untuk masalah saya ini dok?
Permisi dok, sebulan ini saya sulit untuk tidur, selain banyak pikiran dan masalah saya juga sulit mendapat kenyamanan untuk tidur karena kondisi cuaca yg panas, saya sudah mencoba untuk minum susu dan makan pisang agar merasa ngantuk, saya juga sampai mandi malam hari dan menarik napas dalam agar inginnya lebih lelap, tapi tetap saja saya tidak bisa tidur nyenyak dan selalu terjaga sampai pukul 3-4 pagi baru saya bisa tidur dan saya harus bangun pukul 6-7 untuk berangkat kerja, apa solusi untuk masalah saya ini dok?