November 14, 2019 02:21
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Apakah gatal?
Menggunakan elocon sejak kapan?
Apakah eksim tidak pernah ada perbaikan?
Pada tubuh bagian mana yang anda alami?
Sudah ke dokter sebelumnya?
Baiknya anda periksakan pada dokter spesialis kulit. Dimana penggunaan steroid jangka lama tentu ada efek samping, kulit menjadi lebih semsitif, iritasi, kulit meradang dan semakin tipis
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
sudah berapa lama keluhan yg anda rasakan?
ecolon di gunakan untuk mengatasi masalah kulit seperti eksim, alergi, ruam dan berfungsi mengurangi gatal, kemerahan dan peradangan.
apabila anda sedang mengalami eksim maka selain menggunakan obat atau salep sebaiknya anda juga tetap menjaga keadaan kulit, tidak menggosok area eksim, hindari pemicu, hindari menggaruk.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat sore,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya mohon dijelaskan kondisi kulit serta keluhan yang Anda alami. Eksim merupakan kondisi peradangan kulit yang dapat disebabkan oleh faktor iritasi, alergi, pengaruh iklim dan sebagainya. Obat elocon memang merupakan pilihan obat yang diberikan untuk mengatasi kondisi eksim, dimana obat ini memiliki kandungan steroid. Namun perlu diketahui bahwa pemakaian obat steroid tidak disarankan jika digunakan dalam jangka panjang karena dapat menimbulkan efek samping pada kulit.
Bila kondisi Anda tidak membaik, sebaiknya diperiksakan ulang ke dokter kulit agar dapat diteliti lebih lanjut. Untuk sementara ini, hindari zat-zat yang dapat mengiritasi kulit, kurangi stress dan menjaga area kulit selalu kering. Sekian semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
sakit apa sih saya ini dokter, ini lagi pke krim elocon, katanya eksim koq ga sembuh udah hampir 5thn, sedih saya
sakit apa sih saya ini dokter, ini lagi pke krim elocon, katanya eksim koq ga sembuh udah hampir 5thn, sedih saya