April 30, 2019 13:43
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo selamat siang terimakasih telah menghubungi honestdocs
Seberapa besar ukurannya?
Beberapa kemungkinan terkait keluhan kulit yang Anda ceritakan yaitu
1. Furunkel : peradangan disertai infeksi bakteri dari folikel rambut yang berisi nanah
2. Karbunkel : kumpulan peradangan dan infeksi dari beberapa folikel rambut yang berisi nanah.
3. Hidradenitis supurativa :penyumbatan pada kelenjar keringat yang mengakibatkan penumpukan nanah pada folikel rambut
Guna mengetahui penyebab pastinya diperlukan pemeriksaan fisik . Pengobatannya sendiri dengan menggunakan antibiotik baik oral maupun salep dan guna mengurangi nyeri dan peradangan bisa diberikan antinyeri.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk perawatan dirumah
- kompres hangat
- jaga kebersihan daerah sekitar bisul
- jangan memencet atau menggarukbisul tersebut
Biasanya benjolan tersebut akan membaik 1-2minggu dengan pengobatan.
semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ukurannya mungkin sebesar kemiri dok, dan itu pun di dalam, untuk permukaan kulit biasa saja tidak ada tanda tanda seperti luka atau bagaimana
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Baik bila kemungkinan besar diagnosisnya karbunkel yaitu infeksi dan peradangan pada beberapa folikel rambut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Itu penyebabnya apa ya dok kalo boleh tau? Dan nama obatnya apa agar saya bisa beli di apotek terdekat
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Karbunkel atau bisul merupakan suatu kondisi dimana folikel rambut mengalami sumbatan , peradangan bahkan munculnya nanah akibat infeksi dari bakteri Staphylococcus aureus. Bisul pada umumnya akan sembuh dengan sendirinya dengan perawatan yang baik. Namun pada beberapa kasus bisul yang besar diperlukan pengobatan antibiotik salep seperti (muciprocin dan gentamicin ) serta antibiotik oral (golongan makrolide dan penicillin). Obat antibiotik sebaiknya membutuhkan resep dari dokter untuk menghindari risiko kekebalan (resistensi) dan monitoring alergi atau efek samping. Pada bisul yang besar diperlukan incisi (pengeluaran nanah) dengan bantuan dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok, sangat membantu!🤗
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Sama2 senang membantu di honestdocs
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau bertanya, beberapa hari ini di daerah “maaf” pantat saya tumbuh benjolan yang sangat nyeri jika saya duduk, ciri ciri benjolannya jika di pegang itu sakit,ada di dalam permukaan kulit, agak keras jika di tekan, tidak bisa di gerakan, dan agak besar dok. Kira kira penyakit apa ya dok, sebelumnya terimakasih dok!
Dok saya mau bertanya, beberapa hari ini di daerah “maaf” pantat saya tumbuh benjolan yang sangat nyeri jika saya duduk, ciri ciri benjolannya jika di pegang itu sakit,ada di dalam permukaan kulit, agak keras jika di tekan, tidak bisa di gerakan, dan agak besar dok. Kira kira penyakit apa ya dok, sebelumnya terimakasih dok!