March 06, 2019 19:40
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Gusi merupakan salah satu organ dalam rongga mulut yang penting perannya sebagai jaringan penyokong gigi. Gusi yang sehat memiliki warna merah muda, kencang dan dapat menopang gigi dengan kuat. Gusi dapat bermasalah misalnya saja seperti yang dialami anak anda dimana gusi mengalami trauma benturan sehingga menimbulkan perdarahan. Perlu dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu untuk memastikan kondisi gusi dan bagian di dalam rongga mulut anak anda untuk memastikan tidak adanya luka yang serius. Penanganan yang tak tepat malah akan memperburuk keadaan gusi anak, misalnya terjadi infeksi pada gusi karena masuknya kuman pada gusi yang terluka.
Gusi yang terinfeksi akan memberikan tanda berupa rasa nyeri, bengkak, kemerahan, dan juga bernanah serta dapat menimbulkan bau tak sedap di dalam rongga mulut. Oleh karena itu saya sarankan agar sebaiknya dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu ke dokter gigi untuk memastikan kondisi kesehatan gigi dan gusi anak anda. Mohon maaf dalam forum ini, kami tidak bisa menentukan pengobatan tanpa berdasarkan pemeriksaan secara langsung.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, izin bertanya. Anak saya saat ini berusia 10 bulan dan baru tumbuh gigi 3. Baru-baru ini anak saya jatuh dan terbentur meja. Akibatnya gigi bawahnya goyang dan gusinya terluka sampai berdarah banyak. Bagaimana solusinya dok?Apakah boleh ketika malamnya saya kasih abotil dok? Terima kasih atas jawabannya dok.
Dok, izin bertanya. Anak saya saat ini berusia 10 bulan dan baru tumbuh gigi 3. Baru-baru ini anak saya jatuh dan terbentur meja. Akibatnya gigi bawahnya goyang dan gusinya terluka sampai berdarah banyak. Bagaimana solusinya dok?Apakah boleh ketika malamnya saya kasih abotil dok? Terima kasih atas jawabannya dok.