March 26, 2019 06:43
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat malam,
Mohon maaf atas keterlambatan kami dalam menanggapi pertanyaan Anda.
Bintik merah pada kulit setelah terjadinya demam pada anak dapat diakibatkan oleh kondisi roseola infantum. Kondisi ini biasa terjadi pada anak antara usia 6 bulan hingga 3 tahun, yang disertai dengan gejala demam beberapa hari dan muncul bintik merah setelah demam mereda. Perlu diketahui bahwa kondisi ini tidak berbahaya dan dapat menghilang dengan sendirinya.
Akan tetapi tidak semua keluhan seperti ini berarti roseola infantum. Ada juga kemungkinan penyebab lain yag dapat menyebabkan ruam kulit seperti:
-campak
-campak jerman
-penyakit hand-foot-mouth disease
-infeksi lainnya
Oleh karena itu, apabila bintik merah disertai dengan gejala-gejala lain, kami sarankan anda untuk membawa anak anda ke dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih lanjut. Beberapa tes medis mungkin akan dilakukan untuk membantu memastikan diagnosis.
Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai penyakit roseola infantum, silakan cek link berikut ini:
https://www.honestdocs.id/bintik-merah-pada-kulit-bayi-setelah-demam
Sekian penjelasan singkat dari kami. semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok,saya mau nanya dosis obat yusimox amoxicllin sirup buat anak usia 3 thn BB 12,5 kg, terimakasih dok atas jawabannya.
Malam dok,dosis obat yusimox amoxicllin sirup buat anak usia 3 thn,BB 12,5kg berapa ya, Terimakasih dok....
Selamat pagi dok, kemarin anak saya habis demam selama krng lbih 3 hari Habis minum obat panasx turun tpi ketika tdk lagi panas tiba2 muncul bintik merah pda waja menyerupai biji keringat...penyakit apa yg sbnarx dialami ank sya dok? Trimakasih
Selamat pagi dok, kemarin anak saya habis demam selama krng lbih 3 hari Habis minum obat panasx turun tpi ketika tdk lagi panas tiba2 muncul bintik merah pda waja menyerupai biji keringat...penyakit apa yg sbnarx dialami ank sya dok? Trimakasih