November 19, 2019 15:14
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat sore,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Saat Anda hamil, sistem kekebalan tubuh akan cenderung berubah. Oleh karena itu, tidaklah heran jika ibu hamil mengalami gejala batuk. Terdapat banyak penyebab yang menyebabkan batuk, diantaranya adalah infeksi virus, asma, sinusitis dan lainnya.
Meskipun terkadang gejala batuk membutuhkan obat, akan tetapi kami menganjurkan pengobatan alami untuk dicoba terlebih dahulu pada masa kehamilan (terlebih pada masa kehamilan muda dimana masa-masa ini merupakan masa pembentukan organ janin).
Untuk meredakan gejala, kami anjurkan Anda untuk:
-Konsumsi air madu jahe
-Konsumsi teh hangat, sup hangat
-Perbanyak minum air putih
-Istirahat yang cukup
-Mandi dengan air hangat
-Gunakan uap air panas untuk melegakan dahak
Selain itu, Anda juga dapat mendiskusikan dengan dokter Anda mengenai vaksinasi flu untuk mencegah terjadinya flu.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
untuk saat ini hindari makan-makanan yg manis, gorengan, es/dingin, perbanyak minum air putih, istirahat yg cukup.
apabila anda ingin minum obat sebaiknya periksa ke dokter terlebih dahulu untuk di lihat kondisi anda dan akan disesuiakan terapy nya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Obat batuk yang digunakan tergantung jenis batuk Anda, berdahak atau kering?
Batuk berdahak dapat diatasi dengan guafenesin, bromhexine, atau N asetilsistein.
Batuk kering dapat menggunakan obat dextrometorfan.
Sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu secara langsung. Siapa tahu, batuk Anda hanya membutuhkan obat alami karena masih tergolong ringan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Obat batuk yg aman untuk ibu hamil, usia kehamilan 14 minggu apa ya dok...
Obat batuk yg aman untuk ibu hamil, usia kehamilan 14 minggu apa ya dok...