March 10, 2019 12:27
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat siang
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id tentang keluhan nyeri pinggang dan bagian tubuh lainnya. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Keluhan nyeri pinggang sering dialami oleh beberapa individu.Penyebabnya beraneka ragam, yang paling sering karena gangguan pada muskuloskeletal.
Keluhan yang muncul akibat gangguan muskuloskeletal bisa terjadi karena adanya gangguan pada otot, tulang atau pun sendi.
Banyak penyebab atau pun faktor pencetus yang memungkinkan munculnya keluhan nyeri pinggang, salah satunya adalah faktor pekerjaan. Selain karena gangguan pada tulang dan sendi, bisa juga terjadi karena gangguan pada organ dalam mulai dari saluran cerna, saluran kemih dan lain sebagainya.
Keluhan nyeri paha dan betis juga bisa disebakan oleh banyak hal mulai dari aktor psikosomatis, gangguan pada otot misalnya karena faktor pekerjaan atau aktivitas yang bertumpu pada otot tungkai, dan lain sebagainya.
Ada baiknya anda berkonsultasi langsung dengan dokter yang menangani anda untuk memastikan penyebab keluhan anda.
Perlu dilakukan pemeriksaan fisik dan atau pun penunjang secara langsung agar dapat mengidentifikasi bagian tubuh mana yang terkena serta penyebabnya. Terapi yang diberikan tergantung penyebabnya sehingga yang terpenting saat ini adalah memastikan penyebabnya terlebih dahulu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, mohon infonya Saya pria usia 33 tahun. Sebelumnya saya perokok dan minum kopi hitam kental yang cukup berat, baru berhenti seminggu hingga tulisan ini saya buat. Sakit saya ini berawal karena sering lupa makan dan minum. Sampai suatu hari, maag saya kambuh, keringat dingin di telapak kaki dan tangan serta rasa mual yang sangat tapi susah untuk muntah. Hingga kemudian hari saat saya sedang duduk jongkok atau melipat kedua kaki bersandar di dada, saya sering merasakan nyeri dan pegal di bagian pinggang, kedua paha sampai betis. Yang paling parah sakit yang saya rasakan yaitu saat sholat. Waktu Ruku', selain rasa sakit, nyeri dan pegal di bagian bagian tersebut, saya juga merasa seperti keletihan serta mengantuk. Mohon petunjuk nya dok. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih
Dok, mohon infonya Saya pria usia 33 tahun. Sebelumnya saya perokok dan minum kopi hitam kental yang cukup berat, baru berhenti seminggu hingga tulisan ini saya buat. Sakit saya ini berawal karena sering lupa makan dan minum. Sampai suatu hari, maag saya kambuh, keringat dingin di telapak kaki dan tangan serta rasa mual yang sangat tapi susah untuk muntah. Hingga kemudian hari saat saya sedang duduk jongkok atau melipat kedua kaki bersandar di dada, saya sering merasakan nyeri dan pegal di bagian pinggang, kedua paha sampai betis. Yang paling parah sakit yang saya rasakan yaitu saat sholat. Waktu Ruku', selain rasa sakit, nyeri dan pegal di bagian bagian tersebut, saya juga merasa seperti keletihan serta mengantuk. Mohon petunjuk nya dok. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih