March 28, 2019 19:21
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
gejala nyeri kepala dan gangguan keseimbangan yang saudara rasakan bisa saja berhubungan dengan operasi telinga, ataupun bisa disebabkan oleh penyakit lain seperti penyakit saraf, psikis, penyakit lambung, ataupun gejala penyerta dari penyakit lain seperti peradangan ,infeksi, dan tumor.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
a. Kelola stress
b. Makan makanan dengan gizi seimbang yang terdiri dari protein, lemak, karbihidrat, vitamin, mineral, dan serat (sayur dan buah-buahan)
c. Tidur cukup 8 jam sehari
d. Olahraga rutin 3x seminggu
e. Minum air putih 2 liter sehari
f. hindari makanan pedas, asam, mie, kopi, alkohol, dan asap rokok
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malam dok... Saya sudah lama mempunyai keluhan migrain (sakit kepala hebat). Sakit ini saya rasakan terjadi ketika saya selesai melakukan operasi telinga, dimana gendang telinga sebelah kiri saya saat ini sudah tidak berfungsi lagi. Saya ingin bertanya, apakah migrain yang saya alami saat ini berkaitan dngan hasil operasi yang pernah saya lakukan? bagaimana solusinya agar saya tidak terus-terusan mengkonsumsi obat pereda sakit kepala terus? dan bagaiman mengembalikan keseimbangan tubuh saya yang terkadang saya merasa limbung bila berdiri posisi yang kurang pas. Terima kasih
Malam dok... Saya sudah lama mempunyai keluhan migrain (sakit kepala hebat). Sakit ini saya rasakan terjadi ketika saya selesai melakukan operasi telinga, dimana gendang telinga sebelah kiri saya saat ini sudah tidak berfungsi lagi. Saya ingin bertanya, apakah migrain yang saya alami saat ini berkaitan dngan hasil operasi yang pernah saya lakukan? bagaimana solusinya agar saya tidak terus-terusan mengkonsumsi obat pereda sakit kepala terus? dan bagaiman mengembalikan keseimbangan tubuh saya yang terkadang saya merasa limbung bila berdiri posisi yang kurang pas. Terima kasih