August 17, 2019 17:22
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Berapakah berat badan anak ibu?
Batuk pilek pada anak akan terjadi sebanyak 10-12 kali dalam setahun dan pada umumnya batuk pilek disebabkan oleh infeksi virus sehingga tidak memerlukan pengobatan khusus.
Beberapa hal yang dapat coba dilakukan
1. gunakan humidifier, dapat dicampur dengan peppermint oil (sehingga membantu melegakan pernafasan)
2. berkumur dengan air garam hangat
3. banyak minum air putih
4. Gunakan vaporubs di dada, punggung dan telapak kaki
5. Menjauhkan diri dari sumber debu dan asap, atau dapat menggunakan masker wajah
6. Pastikan tidak melewati jam makan
7. Hindari makanan yang terlalu manis, asam, berlemak, kering dan renyah, karena dapat menimbulkan rasa mual dan merangsang batuk
8. Perhatikan asupan gizi
9. Cukup beristirahat
10. Lakukan uap : isi baskom dengan air panas, kemudian dapat ditetes dengan minyak kayu putih / peppermint oil, uapkan wajah dengan jarak cukup dekat dengan uap sekitar 10 menit
11. Perbanyak asupan sayur dan buah
12 Berjemur di bawah sinar matahari 6.30-8.00 pagi
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya
Infeksi di saluran pernapasan, yang menimbulkan gejala batuk, pilek, disertai dengan demam.
Penyebab ISPA adalah virus atau bakteri, yang mudah sekali menular.
Anak-anak memiliki sistem kekebalan tubuh yang rendah, sehingga rentan terhadap berbagai infeksi.
ISPA, terutama karena virus, akan membaik dengan sendirinya tanpa perlu pengobatan khusus.
Jika keluhan dirasakan semakin memburuk, demam tidak mau turun walaupun diberikan obat penurun panas
Tatalaksana
1. Memperbanyak istirahat dan konsumsi air putih
2. Mengonsumsi minuman lemon hangat atau madu untuk membantu meredakan batuk.
3. Berkumur dengan air hangat yang diberi garam, jika mengalami sakit tenggorokan.
4. Menghirup uap dari semangkuk air panas yang telah dicampur dengan minyak kayu putih atau mentol untuk meredakan hidung yang tersumbat.
5. Memposisikan kepala lebih tinggi ketika tidur dengan menggunakan bantal tambahan, untuk melancarkan pernapasan.
Periksakan pada dokter terdekat untuk tatalaksana lanjut akibat rasa sesak nya, untuk memastikan kondisi nya perlu alat bantuan nafas atau tidak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
Selamat sore, saya dr.Vania menambahkan sedikit
Sebaikanya Ibu kontrol kembali ke dokter yang memberi obat, dan menanyakan apakah boleh untuk di uap menggunakan nebulizer ,Agar saluran nafas lebih terbuka dan tidak sesak lagi.
Sesak bisa dikarenakan lendir yang banyak pada saluran napas yang sulit dikeluarkan apalagi masih balita , sehingga butuh obat pengencer dahak juga.
Istirahat yang cukup, dan tidur yang teratur. Jangan terlalu lelah dan harus makan makanan yang bergizi
Semoga lekas membaik, terima kasih telah bertanya pada honestdocs.id
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok anak saya semalam saya bawa kedokter karena demam pilek dan batuk, lalu dikasi 4 macam sirup ada afren ibuprofen 100mg/5ml, zenirex,topcillin amolsisilin, dan curbeplex buat napsu makannya. Anak saya umurnya 26blan lebih, tapi stelah minum obat itu dia tidur saya perhatikan ko dia agak keliatan sesak ya dok tapi saya nda terlalu takut karena saya kira itu karna batuknya, trus tadi pagi saya kasih lagi dia keliatan tambah sesak tapi masih kuat main dok lari", trus masuk sorenya dia mulai lemas dok napasnya agak berat gitu batuknya jga
Dok anak saya semalam saya bawa kedokter karena demam pilek dan batuk, lalu dikasi 4 macam sirup ada afren ibuprofen 100mg/5ml, zenirex,topcillin amolsisilin, dan curbeplex buat napsu makannya. Anak saya umurnya 26blan lebih, tapi stelah minum obat itu dia tidur saya perhatikan ko dia agak keliatan sesak ya dok tapi saya nda terlalu takut karena saya kira itu karna batuknya, trus tadi pagi saya kasih lagi dia keliatan tambah sesak tapi masih kuat main dok lari", trus masuk sorenya dia mulai lemas dok napasnya agak berat gitu batuknya jga