March 06, 2019 22:34
March 07, 2019 11:34
Begitu pula dengan keluhan adanya bercak darah pada kemaluan bisa disebabkan oleh banyak hal. Oleh karena itu untuk memastikan penyebab keluhan anda ada baiknya dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter sehingga bisa dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang yang dibutuhkan untuk menegakkan diagnosis penyakit yang anda alami. Pengobatan yang diberikan tergantung dari penyebab keluhan.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keputihan bisa disebabkan oleh banyak hal. Sayangnya dalam forum ini anda tidak menjelaskan karakteristik keputihan yang anda alami dan juga gejala yang menyertainya agar dapat ditentukan kemungkinan penyebab keluahan tersebut. Secara umum penyebab keputihan antara lain karena:
- Infeksi jamur, misalnya candidiasis bisa menimbulkan keputihan. Biasanya sekret atau cairan yang keluar berwarna putih susu dan juga disertai keluhan gatal pada kemaluan. Hal ini dicetuskan terutama karena daerah kemaluan yang terlalu lembab sehingga memudahkan jamur berkembang.
- Infeksi trichomonas bisa menyebabkan keputihan berwarna kehijauan.
- Infeksi bakteri atau vaginosis bakterialis juga bisa menyebabkan keluhan keluar keputihan, biasanya berwarna keabuan dan tercium bau amis (fishy odor).
- Penyebab lainnya
Begitu pula dengan keluhan adanya bercak darah pada kemaluan bisa disebabkan oleh banyak hal. Oleh karena itu untuk memastikan penyebab keluhan anda ada baiknya dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter sehingga bisa dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang yang dibutuhkan untuk menegakkan diagnosis penyakit yang anda alami. Pengobatan yang diberikan tergantung dari penyebab keluhan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dokter, saya mau tanya. Kemarin saya keluar cairan seperti keputihan tetapi warnanya sedikit kecokelatan dan ada titik darah. Itu karena apa ya dok? Apakah hal itu berbahaya atau bagaimana?
Selamat sore dokter, saya mau tanya. Kemarin saya keluar cairan seperti keputihan tetapi warnanya sedikit kecokelatan dan ada titik darah. Itu karena apa ya dok? Apakah hal itu berbahaya atau bagaimana?