May 02, 2019 20:26
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam, terimakasih sudah menghubungi honestdocs.
Sakit gigi dan gusi bengkak bisa disebabkan karena
1. Gigi berlubang yang tidak dirawat
2. Kurangnya kebersihan area gigi dan mulut, seperti jarang sikat gigi atau tidak rutin memeriksakan kesehatan gigi
3. Gusi bengkak menunjukkan adanya tanda radang dan infeksi yang bisa disebabkan dari gigi yang berlubang atau plak/karang yang tidak dibersihkan
Solusi yang terbaik adalah dengan menemui dokter gigi terdekat untuk mendapatkan penanganan yang tepat sebelum terjadi komplikasi.
Jangan lupa untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut dengan :
1. Rajin sikat gigi, minimal 2 kali/hari, terutama sebelum tidur. perhatikan cara menyikat gigi
2. Gunakan obat kumur /mouthwash
3. Gunakan benang / dental floss untuk membersihkan sisa makanan di sela gigi
4. Rutin memeriksakan kesehatan gigi 2 kali pertahun atau setiap 6 bulan sekali untuk membersihkan karang gigi
5. Perhatikan jumlah air minum perhari untuk menjaga area mulut tetap terhidrasi
6. Hindari makanan yang terlalu asam, terlalu manis. atau berkumur / sikat gigi setelah makan.
7. Rawat gigi yang berlubang sampai tuntas
Untuk sementara sambil menunggu ke dokter gigi, kakak anda dapat menggunakan obat pereda nyeri.
Semoga jawaban saya cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dan semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Lubang gigi atau yang disebut juga pembusukan gigi merupakan kondisi lubang yang terbentuk di gigi dan secara bertahap dapat membesar ketika tidak segera diobati. Penyebab gigi berlubang diakibatkan oleh penumpukan bakteri pada mulut, kebiasaan mengonsumsi makananmanis, serta tidak menjaga kebersihan mulut.
Jika gigi berlubang tidak segera diobati, lubang ini dapat membesar dan menimbulkan rasa nyeri tak tertahankan dan infeksi. Gigi berlubang biasanya disebabkan oleh plak mulut. Plak mulut sendiri merupakan kombinasi dari:
-bakteri
-air liur
-asam , yang secara perlahan akan mengikis lapisan gigi dan membentuk lubang pada gigi.
-partikel sisa makanan
Setiap orang memiliki bakteri di mulut. Setelah makan atau minum makanan manis, bakteri di mulut akan mengubah gula menjadi asam dan membentuk terjadinya plak.
Dokter dapat mengidentifikasi kerusakan gigi setelah melakukan pemeriksaan mulut. Pemeriksaan penunjang menggunakan X-ray juga akan dilakukan untuk mencari pembusukan pada gigi.
Pilihan perawatan gigi berlubang akan tergantung pada tingkat keparahan.
Berikut adalah beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi rasa ketidaknyamanan:
-Jaga kebersihan mulut.
-Terus menyikat dan membersihkan semua bagian mulut, termasuk area sensitif apa pun
-Minum obat pereda nyeri, misalnya ibuprofen
-Jauhi makanan yang sangat panas atau dingin
Info selengkapnya dapat dibaca di:
https://www.google.com/amp/s/www.honestdocs.id/penyakit-gigi-berlubang.amp
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sebelumnya saya berterima kasih sudah mau menjawab pertanyaan saya🙏 dan kalo sudah pembengkakan pada mulut seharusnya itu gimana ya dok? Sama menggigil itu dok? Apakah harus dibawa kedokter gigi/rumah sakit atau gmna dok? Dan obatnya apaan dok? Terima kasih. 🙏
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, terima kasih jawabannya
Pembengkakan mulut berarti ada infeksi di dalam rongga mulut.
Sebaiknya dibawa ke dokter gigi ya, dokter gigi nanti akan memberikan obat yang membuat bengkak dan sakitnya hilang, tapi setelah itu, kembali kontrol ke dokter gigi untuk merawat gigi yang bermasalah sampai tuntas.
Semoga jawaban saya cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dan semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok? Disini saya mau bertanya? Kakak saya menggigil keluar keringat dingin kepala sakit sudah 1 minggu ini, sebelumnya giginya sakit karna berlubang sampai bengkak dan sekarang menggigil keringat dingin itu kenapa iya dok? Dan kira2 bagaimana cara menyembuhkannya? Sebelumnya saya selaku adiknya terima kasih dok🙏
Selamat malam dok? Disini saya mau bertanya? Kakak saya menggigil keluar keringat dingin kepala sakit sudah 1 minggu ini, sebelumnya giginya sakit karna berlubang sampai bengkak dan sekarang menggigil keringat dingin itu kenapa iya dok? Dan kira2 bagaimana cara menyembuhkannya? Sebelumnya saya selaku adiknya terima kasih dok🙏