June 23, 2019 11:33
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
wa'alaikumussalâm
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Penyumbatan tuba falopi menjadi salah satu penyebab dari infertilitas atau ketidaksuburan. Sel telur yang dilepaskan dari ovarium akan melewati salah satu saluran tuba falopi yang menghubungkan ovarium ke rahim. Seharusnya sel telur akan bergabung dengan sperma di tuba falopi selama proses pembuahan.
Tuba falopi merupakan saluran yang rapuh, dan jika tersumbat, sel telur tidak akan bisa sampai ke rahim dan dibuahi oleh sperma. Kerusakan tuba falopi bisa diakibatkan oleh kondisi seperti endometriosis, penyakit radang panggul, dan penyakit menular seksual.
Proses diagnosis untuk menentukan apakah tuba falopi tersumbat, dokter akan melakukan prosedur laparoskopi atau hysterosalpingogram (HSG). Dan untuk mengatasi tuba falopi yang tersumbat atau bermasalah, dokter akan merekomendasikan operasi untuk memperbaiki kerusakan atau membuka penyumbatan pada tuba falopi.
Segera konsultasikan pada dokter spesialis kandungan dan kebidanan untuk mengetahui penyebab dan penanganan yang tepat.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pertanyaan nya dg hasil HSG parsial obstruksi kedua tuba. Secara medis apakah bisa hamil alami ?
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Jika yang tersumbat kedua saluran tuba dan penyumbatannya total, maka tidak bisa hamil tanpa dilakukan intervensi medis.
Sebaiknya berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan dan kebidanan untuk tindakan selanjutnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum. Dokter sy mau tanya. Jika "parsial obstruksi kedua tuba" bagaimana? Apakah bisa hamil alami? Sampai saat ini 10 bulan pernikahan 3-4x berhubungan tiap Minggu tapi blm berhasil hamil. Ukuran telur sehat bisa 4-5 telur yang matang tiap bulan. Ukuran rahim normal.
Assalamualaikum. Dokter sy mau tanya. Jika "parsial obstruksi kedua tuba" bagaimana? Apakah bisa hamil alami? Sampai saat ini 10 bulan pernikahan 3-4x berhubungan tiap Minggu tapi blm berhasil hamil. Ukuran telur sehat bisa 4-5 telur yang matang tiap bulan. Ukuran rahim normal.