January 13, 2020 22:20
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo apakah selama ini siklus haid anda teratur?
apakah sedang merencanakan kehamilan?
telat haid memang dapat menandakan kehamilan namun juga dapat dipengaruhi oleh kondisi lain seperti ketidakseimbangan hormon akibat stres, kelelahan, konsumsi obat hormonal,dsb,
pemeriksaan test pack yang dilakukan terlalu dini terkadang masih dapat memberikan hasil negatif, sebaiknya anda melakukan pemeriksaan ulang 1 minggu lagi jika telat haid masih terjadi utk deteksi dini kehamilan.
sementara itu sebaiknya terapkan pola hidup sehat dengan istirahat yg cukup, makan teratur, olahraga teratur dan hindari stres untuk menjaga keseimbangan hormon
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Untuk menstruasi teratur setiap bulannya, dan saya ini sering buang air kecil, pinggang sakit, dan sering buang gas, dan napsu makan naik, dok
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
baik, berapakah siklus haid anda selama ini?
untuk siklus haid normal berkisar 21-35 hari sekali.
sementara untuk keluhan sering buang air kecil, nyeri pinggang dapat dipengaruhi oleh faktor2 lain misalnya adanya infeksi saluran kemih, radang panggul yang dapat disertai keluhan keputihan dan demam.
saran saya sebaiknya anda mencoba test pack ulang 1 minggu lagi sehingga hasil juga lebih akurat, namun jika anda sudah mendapat haid berarti kehamilan tidak terjadi ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siklus haid terkadang tidak menentu dok, terkadang ya 28 hari, dan misal haid hanya 3 hari atau lebih itu tidak apa apa ya dok, soalnya tidak menentu juga
Terimakasih dok atas jawabanya
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
ya, untuk haid normal dapat berlangsung setiap 21-35 hari sekali dengan durasi berkisar 2-7 hari, sehingga jika haid masih dalam rentang di atas maka masih dapat dikatakan normal ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah itu masa subur ya dok seminggu sebelum haid, melakukan seperti itu?
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam,
Untuk melihat kemungkinan hamil, Anda bisa lakukan tespek ulang. Coba ulangi lagi 5-7 hari dari sekarang. Dianjurkan pagi hari Terhadap urine yang pertama kali dikeluarkan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Sekitar 2 minggu untuk masa subur, namun tak tentu juga, tergantung siklus anda.
Untuk itu lah perlu pengulanagn uji kehamilan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya mau tanya. Kan saya berhubungan tanggal 30, terus harusnya tanggal 8 itu saya harus sudah menstruasi tetapi sampai saat ini juga belum menstruasi dan saya sudah cek pakai tespac hasilnya juga negatif, itu kenapa ?
Dok, saya mau tanya. Kan saya berhubungan tanggal 30, terus harusnya tanggal 8 itu saya harus sudah menstruasi tetapi sampai saat ini juga belum menstruasi dan saya sudah cek pakai tespac hasilnya juga negatif, itu kenapa ?