March 13, 2019 10:58
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id mengenai keluhan tiba – tiba terbangun saat malam dan dada berdebar. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Dada berdebar biasanya terjadi karena jantung yang berdetak lebih cepat. Hal ini bisa dialami oleh beberapa individu, bisa karena reaksi normal tubuh ataupun juga karena penyakit tertentu. Beberapa penyebab keluhan detak jantung yang cepat atau disebut dengan takikardi yaitu antara lain:
- Pengaruh psikosomatis. Keluhan jantung berdetak cepat sering terjadi pada individu yang mudah gugup dan cemas.
- Hipertiroid merupakan penyakit gangguan fungsi kelenjar tiroid dimana kadar hormon tiroid melebihi normal. Keluhan yang muncul bisa berupa keringat berlebihan, namun disertai juga dengan keluhan lainnya antara lain jantung berdebar, tangan gemetaran, mata melotot, berat badan menurun, badan mudah kepanasan dan lain sebagainya.
- Dehidrasi atau kekurangan cairan juga bisa menyebabkan keluhan jantung berdetak lebih cepat.
- Penyebab lain
Jika keluhan sangat mengganggu ataupun disertai keluhan lainnya maka perlu dilakukan pemeriksaan diri secara langsung ke dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Aku juga kaya gitu, karena faktor kecemasan gitu apa lagi kalau ditempat " baru pasti kebangun jam 2-3 pagi dh tu dada kek geli + berdebar terus
Namun semakin lama ak ditempat itu gejala ny tidak muncul lagi secara perlahan menghilang
Halo dok, saya ingin tanya kenapa saya tiba-tiba terbangun di malam hari dan dada terasa geli dan berdebar-debar? Padahal saya masih muda dan tidak ada riwayat penyakit. Tolong jawabannya ya dok. Terimakasih
Halo dok, saya ingin tanya kenapa saya tiba-tiba terbangun di malam hari dan dada terasa geli dan berdebar-debar? Padahal saya masih muda dan tidak ada riwayat penyakit. Tolong jawabannya ya dok. Terimakasih