February 14, 2020 11:53
Dijawab oleh
Ivan (dr.)
Selamat siang,
Benjolan yang nyeri tersebut biasanya muncul kapan? Apakah masih ada gigi yang berlubang dan sakit?
Benjolan di submandibular itu kemungkinan besar adalah pembesaran kelenjar limfe submandibular. Ini biasanya diakibatkan adanya infeksi pada sisi dimana ada gigi yang sakit/ gusi yang meradang, infeksi tenggorokan, hingga sariawan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Bisa jadi pembesarannya karena ada infeksi pada gigi, mungkin bolong, karang gigi, dan lan halnya.
Terakhir pemeriksaan di dokter gigi, temukan apa?
Karena hilang timbul paling sering karena infeksi terutama bakteri
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ada pasak yg patah di dalam akar gigi. Tp gigi nya sudah dicabut. Setelah dicabut bengkak nya kempes tp tidak hilang betul2. Masih ada sisa bengkak. Tp kadang membesar kadang mengecil. Terakhir ke dokter diberi amoxiclav, tp hanya mengecil namun tidak hilang. Apakah bahaya atau tidak ya? Benjolan nya padat, bisa digerakkan, kalau di tekan agak nyeri, 1 sisi.
Sekarang sy hanya konsumsi propolis
Dijawab oleh
Ivan (dr.)
Bila benjolan tidak bertambah besar, kenyal dan agak nyeri, maka tidak berbahaya, dalam artian berbahaya adalah mengancam nyawa. Namun masih perlu digali lebih jauh apa yang menyebabkan peradangan berulang tersebut, bisa karena ada gigi berlubang lain, atau higenitas oral yang kurang baik. Pastikan untuk rutin menyikat gigi setelah makan agar tidak membiarkan sisa makanan dan bakteri berakumulasi di mulut terlalu lama.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah mungkin karena bengkak yg sdh lama dan dibiarkan akhirnya bengkak nya tidak bisa hilang namun hanya mengecil. Maksud nya tdk bs kembali ke ukuran normal nya.. apakah mungkin bisa spt itu?
Dijawab oleh
Ivan (dr.)
Ya, itu bisa menjadi kasusnya, dimana bengkak berulang dan dalam waktu lama menyebabkan hiperplasia dari pada bengkak karena peradangan. Sudah berapa lama bengkak ini terjadi?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kalo bengkak yg hilang timbul sdh sejak 10th yg lalu saat perawatan akar gigi dilakukan. Tp bengkak nya tdk terlihat dr luar. Kalau bengkak yg terlihat dr luar ini sdh 6 bln
Dok mau tanya sy 10th yg lalu perawatan akar gigi. Semenjak itu sering muncul benjolan di sub mandibular (1 sisi) dan hilang timbul. Tp br 6 bln yg lalu benjolan nya membesar dan nyeri. Akhir nya sy memutuskan utk dicabut 4 bulan yg lalu. Hanya saja benjolan nya tidak hilang. Cm mengecil tp kadang membesar lg trus mengecil lg. Tp tdk bisa hilang tuntas. Kira2 kenapa ya dok?
Dok mau tanya sy 10th yg lalu perawatan akar gigi. Semenjak itu sering muncul benjolan di sub mandibular (1 sisi) dan hilang timbul. Tp br 6 bln yg lalu benjolan nya membesar dan nyeri. Akhir nya sy memutuskan utk dicabut 4 bulan yg lalu. Hanya saja benjolan nya tidak hilang. Cm mengecil tp kadang membesar lg trus mengecil lg. Tp tdk bisa hilang tuntas. Kira2 kenapa ya dok?