December 24, 2019 11:29
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Obat forumen berguna melunakkan kotoran telinga yg keras, tujuan nya memudahkan keluar. Namun bila tak emmbaik, perlu periksakan pada dokter speisalis tht
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi,
Forumen adalah obat tetes telinga yang kerjanya melunakkan kotoran telinga agar mudah dikeluarkan.
Bila telinga terasa nyut nyutan, itu dapat berarti ada infeksi pada liang telinga/ telinga luar. Apa keluhan anda awalnya sebelum diberi obat tetes forumen? Atau ini atas pertimbangan sendiri?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Apakah forumen adalah resep dari dokter?
Memang ada efek samping dari penggunaan forumen yaitu ada rasa sedikit panas atau pedih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
karena tidak pernah d beraihkan kotoran di telinga banyak sekali hingga susah d keluarkan , maksudnya pakai obat tetes telinga biar kotoran mencair dan keluar dengan sendirinya dok
jadi harus gimana yaa dok
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Apakah anda sering mengorek telinga?
Sebaiknya jangan dikorek kotoran telinganya, khawatir malah masuk ke dalam atau menyebabkan iritasi dan peradangan pada liang telinga.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik. Apakah sebelumnya anda sudah pernah mencoba mengkorek korek telinga sendiri?
Bila iya, maka nyut nyutan tersebut adalah akibat iritasi liang telinga paska dikorek korek. Saya sarankan untuk mengkonsumsi obat anti nyeri seperti Asam Mefenamat, atau periksakan ke dokter THT untuk dilihat kondisi telinga anda saat ini.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Jika sulit, dan masih tak keluar perlu bantuan suction untuk keluarkan.
Karena jika di paksa bisa membuat liang telinga luka dan terasa nyeri
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
karena jarang di bersihkan jadi menumpuk , kamarin setelah ditets sedikit keluar kotoran bersama obt tetesnya , apa di lanjut pemakainnya , soalnya bru d kasih 2x saja dalam sehari
iyaa awalnya saya bersihkan yg sebelah kanan bisa keluar semua , yg sebelah kiri ini yg susah keluar , terus dosis yg di anjurkan k2mlm berturut turut , apa baiknya saya coba sehari ini lagi pakai obatnya , biar tau perkembangaanya
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila sudah keluar, tidak perlu dilanjutkan. Prinsip penggunaan forumen adalah melunakkan kotoran telinga. Bila sudah lunak tidak perlu dilanjutkan penggunaannya. Namun kotoran yang di dalam tetap perlu di keluarin. Saya sarankan tetap kontrol ke dokter THT yang mempunyai alat untuk membersihkan dan mengeluarkan kotoran telinga di liang telinga.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
sucyion ity apa yaa fok
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Suction itu alat penyedot atau bisa juga dengan bantuan suntikan khusus penyemprotan kotoran. Nanti dokter anda yg akan memastikan tindakan apa yg tepat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
bukannya mencairkan dan keluar sendiri yaa dok
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Suction adalah alat untuk menyedot dan membersihkan liang telinga dari kotoran telinga anda. Alat ini biasanya hanya ada di dokter THT atau klinik THT.
Kotoran yang kecil bisa keluar sendiri, namun yang cukup besar harus dikeluarkan, meskipun sudah lunak.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Kalau kecil, bisa keluar sendiri, yg besar dan agak oadat perlu bantuan, biasanya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Tidak bisa tuntas jika mengandalkan keluar sendiri. Lagipula tentu akan memakan waktu yang cukup lama.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
untuk sementara pakai obat anti biotik biar ga nyutan , apa yaa
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Sementara hentikan dulu forumen,
Lalu minum obat ibuprofen atau asam mefenamat Untuk meringankan rasa sakit.
Selanjutnya kami anjurkan konsultasikan atau diperiksakan ke dokter THT.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Yang anda butuhkan bukan antibiotik, namun anti nyeri. Anda dapat mengkonsumsi asam mefenamat, atau Diclofenac, untuk mengurangi nyeri pada telinga anda. Sementara hindari mengorek ngorek telinga selagi lagi radang ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Buan antibiotik tapi pereda nyeri untuk keluhan nyut anda
Konsumsi nya di minum atau oral seperti diklofenak atau mefenamat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
setelah ditetes obat feromen besoknya telinga terasa nyutan
setelah ditetes obat feromen besoknya telinga terasa nyutan