November 12, 2019 20:02
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
apakah sebelumnya haid anda teratur?
siklus menstruasi setiap wanita berbeda-beda sekitar 21-35 hari, rata-rata normal 28 hari.
perubahan siklus menstruasi di sebabkan oleh beberapa hal:
1. pola makan yang kurang baik
2. kurang istrahat
3. stress
4. aktivitas yang terlalu berat atau berlebih
yang bisa anda lakukan adalah terapkan pola hidup sehat, hindari penyebabnya dan kelola stress.
semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat malam,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Pada dasarnya siklus haid wanita yang normal berkisar antara 21-35 hari setiap bulannya, dengan durasi antara 3 hingga 8 hari. Siklus haid wanita dapat memanjang atau memendek dan masih dikatakan normal apabila masih berada pada kisaran.
Gangguan siklus haid yang Anda alami dapat disebabkan oleh faktor ketidakseimbangan hormon yang dapat dipicu oleh stress berlebihan, kelelahan, perubahan pola aktivitas, kenaikan atau penurunan berat badan dan lainnya. Untuk saat ini, kami menganjurkan Anda untuk mengurangi stress, mengikuti pola hidup sehat dan istirahat yang cukup.
Bila siklus haid Anda masih tidak teratur, dapat diperiksakan ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. Demikian semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
selamat malam dok, saya mau bertanya mengenai haid, umur saya 20 tahun, beberapa bulan belakangan ini saya haidnya hanya dua hari, pada hal biasanya bisa 4 sampe 5 hari dan haid saya tidak teratur, mohon di jelaskan apa penyebabnya dan bagaimana solusinya dok
selamat malam dok, saya mau bertanya mengenai haid, umur saya 20 tahun, beberapa bulan belakangan ini saya haidnya hanya dua hari, pada hal biasanya bisa 4 sampe 5 hari dan haid saya tidak teratur, mohon di jelaskan apa penyebabnya dan bagaimana solusinya dok