March 01, 2019 17:15
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat Pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keluhan buang air besar berdarah bisa disebabkan oleh beberapa penyakit. Sehingga perlu dicari tahu keluhan lain yang menyertai serta kondisi apa yang mengawali keluhan tersebut. Warna darah pada BAB juga bisa membantu menentukan lokasi gangguan tubuh. Darah yang keluar ada yang berwarna merah segar dan ada yang berwarna merah kehitaman. Hal ini akan membantu mengidentifikasi kemungkinan penyebab BAB berdarah tersebut. Sebagai informasi untuk anda, berikut akan disampaikan beberapa kemungkinan penyebab keluhan BAB berdarah yaitu antara lain:
- Hemorrhoid atau ambeien dapat menimbulkan keluhan BAB berdarah berwarna merah segar. Selain BAB berdarah, ada keluhan lain yang bisa menyertai misalnya keluarnya benjolan pada lubang anus. Pada tahap awal, keluhan yang muncul mungkin hanya berupa buang air besar berdarah saja namun jika penyakit berlanjut dapat muncul keluhan keluar benjolan dari anus yang merupakan pembuluh darah yang melebar. Penyebabnya juga beraneka ragam mulai dari kebiasaan mengejan terlalu kuat saat BAB, tinja atau feses yang terlalu keras, kehamilan juga bisa menjadi salah satu faktor resiko, dan masih banyak lagi.
- Gastritis erosif memiliki keluhan buang air besar berdarah dengan warna darah merah kehitaman. Hal ini karena darah telah bercampur dengan asam lambung sehingga warna darah yang merah berubah menjadi hitam akibat reaksi dengan asam lambung.
- Dan masih banyak lagi.
Untuk memastikan penyebab keluhan sebaiknya anda berkonsultasi langsung dengan dokter secara langsung di daerah tempat anda tinggal agar bisa dilakukan pemeriksaan secara langsung.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sore dok, Saya mau tanya, ayah saya berusia 59 tahun. sudah seminggu BAB berdarah, badan lemas dan muka pucat. dibawa ke klinik, di kasi obat penambah darah, obat menceret dan obat sakit di perut.. Kira-kira apa penyebab nya ya dok.. Terimakasih, Wassalam..
Sore dok, Saya mau tanya, ayah saya berusia 59 tahun. sudah seminggu BAB berdarah, badan lemas dan muka pucat. dibawa ke klinik, di kasi obat penambah darah, obat menceret dan obat sakit di perut.. Kira-kira apa penyebab nya ya dok.. Terimakasih, Wassalam..