October 31, 2019 11:40
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang,
Sebelumnya berapa usia anda? Apakah cairan pada payudara satu sisi atau dua sisi payudara?
Apakah ada perubahan di kulit sekitar payudara seperti kulit jeruk?
Adanya keluar cairan dan gatal dapat disebabkan oleh infeksi, atau adanya keganasan pada payudara. Bila cairan berupa ASI, tidak masalah. Namun bila ada gatal dapat berupa infeksi jamur, dsb. Saya sarankan untuk diperiksakan ke dokter agar dapat diperiksa secara langsung ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Jika yang keluar asi, normal pada ibu hamil trisemester 3. Bila disertai nyeri, bengkak, merah, curiga ke arah infeksi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Cairan dari payudara yang keluar dari kedua puting susu selama hamil trimester tiga adalah normal, jika itu adalah ASI.
Ciri-ciri ASI:
- Cairan bening putih kekuningan
- Bau ASi khas
- Terasa agak manis
- Tidak berbau busuk
Kecuali apabila ada kemerahan dan badan demam serta cairan berbau busuk, maka sebaiknya lakukan pemeriksaan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saat ini usia kandungan saya 8 bulan tapi payudara saya keluar cairan terus terasa saki dan gatal. Apakah tidak apa-apa dok?
Dok saat ini usia kandungan saya 8 bulan tapi payudara saya keluar cairan terus terasa saki dan gatal. Apakah tidak apa-apa dok?