April 02, 2019 16:12
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi honestdocs
Kehamilan memiliki tanda pasti dan tidak pasti
Tanda tidak pastu dari kehamilan seperti
- tidak menstruasi (amenorhea)
-nyeri perut/kram perut
-mual dan muntah terutama pagi hari
-flek pada celana dalam
-pwrubahan mood
-nyeri payudara
-kelelahan
Sedangkan tanda pasti kehamilan ditentukan dengan pemeriksaan kadar betha hcg pada kencing atau darah.
Sebaiknya Anda melakukan testpack untuk memastikannya pada hari ke 7 setelah Anda terlambat menstruasi
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam, terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Keputihan, atau dalam medis disebut leukorrhea adalah keluarnya cairan dari lubang vagina yang bisa terjadi pada masa-masa tertentu atau terus menerus.
Keputihan dapat bersifat normal (fisiologi) bila cairan / lendir bening, tidak berwarna, tidak berbau dan tidak gatal. Jumlah dan konsistensi dari lendir tersebut kadang dipengaruhi siklus haid (pengaruh hormon), misalnya lebih banyak ketika masa subur.
Keputihan disebut tidak normal bila disertai rasa gatal atau berbau, pertanda ada terjadinya infeksi yang dapat disebabkan oleh bakteri, atau jamur atau flora lainnya.
Perubahan siklus menstruasi dapat dipengaruhi beberapa hal, misalnya
1. Perubahan hormonal
2. Pemakaian alat kb
3. Perubahan pola hidup : terlalu cape, kurang tidur atau aktifitas fisik berlebih
4. Perubahan pola diet
5. Perubahan berat badan yang drastis
6. Stress
7. Penyakit lainnya
8. Kehamilan/keguguran
Dan seperti yang disebutkan rekan saya, bila anda ingin memastikan apakah anda hamil atau tidak, lakukan testpack atau periksakan diri ke dokter kandungan.
Semoga informasi tambahan ini bermanfaat. Silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok.saya mau minta tolong . Saya mengalami keputihan tapi saya tidak mempunyai efek darah seperti tanda2 hamil. Perut saya sering sakit seperti mau haid . Sedangkan saya belum haid selama 1 bulan terakhir ini. Kalau boleh saya tau ini Apa ? Apakah Saya Hamil
Dok.saya mau minta tolong . Saya mengalami keputihan tapi saya tidak mempunyai efek darah seperti tanda2 hamil. Perut saya sering sakit seperti mau haid . Sedangkan saya belum haid selama 1 bulan terakhir ini. Kalau boleh saya tau ini Apa ? Apakah Saya Hamil