August 16, 2019 21:53
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, pertanyaan Anda mungkin kurang spesifik sehingga dokter belum bisa menjawab pertanyaan Anda. Tolong jelaskan lebih detail gejala, sudah berapa lama dan seberapa sering? Cantumkan juga informasi pribadi Anda seperti jenis kelamin, usia, pengobatan, atau makanan tambahan yang Anda makan, dll. Atau Anda dapat mencari informasi umum, daftar nama dokter dan lebih dari 5.000 artikel kesehatan di situs kami. Jika Anda bertanya tentang rumah sakit Anda dapat menemukan informasi kontak rumah sakit di sini. Untuk bantuan lebih lanjut Anda bisa mengirimkan email ke [email protected] Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya sudah mengalami batuk batuk berdahak berwarna hijau atau kuning sudah selama 1 tahun lebih dan jika batuk dada sering sakit
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat malam
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui :
- umur dan jenis kelamin?
- keluhan apakah yang anda miliki saat ini?
- sudah berapa lama keluhan ini anda rasakan?
- apakah sudah diperiksakan ke dokter?
- apakah sudah ada obat yang digunakan? bila ada, apa saja?
Bronkitis adalah radang pada saluran bronkial karena adanya infeksi, biasanya memberikan gejala batuk dengan dahak tebal yang berwarna kuning kehijauan, dapat disertai gejala lain seperti demam, pusing, dll
Ada Dua jenis bronkitis :
- bronkitis akut : keluhan terjadi kurang dari 6 minggu
- bronkitis kronis : sering berulang dan terjadi lebih dari 6 minggu
Beberapa penyebab bronkitis ; infeksi virus, bakteri, kebiasaan merokok, paparan debu atau polusi
Penanganan bronkitis akan disesuaikan dengan penyebab dan derajat keparahan
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur 15 kelamin perempuan
Batuk berdahak dan dada sering sakit
Umur 15 kelamin perempuan
Batuk berdahak dan dada sering sakit
Umur 15 kelamin perempuan
Batuk berdahak dan dada sering sakit
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
apakah pernah diperiksakan ke dokter?
- apakah disertai dengan penurunan berat badan?
apakah sering terlambat makan?
Batuk yang tak kunjung sembuh dapat disebabkan beberapa hal
1. Infeksi : TBC, batuk rejan, pneumonia
2. Asma
3. Merokok
4. Asma
5. GERD (penyakit refluks asam lambung)
6. Bronkitis
7. Sarkodiosis
8. Kanker paru-paru
9. Penyakit jantung
10. Polusi
Beberapa cara yang dapat dilakukan di rumah :
1. Banyak minum air putih
2. Stop merokok (bila merokok)
3. Hindari lingkungan perokok
4. Gunakan masker
5. Gunakan humidifier
6. Bila ada gangguan asam lambung : hindari makanan / minuman pemicu asam lambung
7. Miliki pola makan yang baik
karena sudah sering berulang, sebaiknya anda periksakan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lengkap dan pemeriksaan penunjang lainnya
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Belum pernah
Ya penurunan berat badan
Sering terlambat makan
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo
terima kasih tambahan informasinya
karena ada riwayat penurunan berat badan, batuk berdahak dan sudah terjadi berulang selama setahun, sebaiknya diperiksakan ke dokter ya, sehingga adik diperiksa secara lengkap, termasuk pemeriksaan darah, rontgen dll,
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan asam lambung :
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi saya takut kedokter
Bagaimna ya??
Bagaimna ya obat untuk penyakit kaya gitu apa harus pakai oksigen???
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk keluhan adik, diperlukan pemeriksaan lengkap, sehingga diketahui apa penyebab batuk kronisnya, sehingga adik dapat sembuh, pemeriksaan dokter tidak menakutkan dan menyakitkan.
lebih baik diperiksa secepatnya sehingga penyembuhannya lebih cepat, semakin lama diperiksa, maka ada kemungkinan terjadi komplikasi atau semakin parah
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apa penyebab bronkitis???
Apa penyebab bronkitis???