December 26, 2019 08:47
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, pertanyaan Anda mungkin kurang spesifik sehingga dokter belum bisa menjawab pertanyaan Anda. Tolong jelaskan lebih detail gejala, sudah berapa lama dan seberapa sering? Cantumkan juga informasi pribadi Anda seperti jenis kelamin, usia, pengobatan, atau makanan tambahan yang Anda makan, dll. Atau Anda dapat mencari informasi umum, daftar nama dokter dan lebih dari 5.000 artikel kesehatan di situs kami. Jika Anda bertanya tentang rumah sakit Anda dapat menemukan informasi kontak rumah sakit di sini. Untuk bantuan lebih lanjut Anda bisa mengirimkan email ke [email protected] Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Apakah bisa dilengkapi nama obat yang Anda gunakan? Karena tidak ada obat dengan merek Nova 50 saja. Mungkin ada nama panjangnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat sore,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Apakah yang Anda maksud adalah pil Novo 50 yang mengandung trazodone?
Bila iya, trazodone merupakan obat golongan antidepresan yang biasanya diresepkan oleh dokter untuk mengatasi gejala depresi. Penggunaan obat ini pada ibu hamil hanya diresepkan oleh dokter apabila memiliki manfaat yang lebih besar dibandingkan risikonya.
Mengenai efek samping pada ibu hamil, diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai hal ini. Namun beberapa penelitian yang ada menyatakan bahwa tidak ada hubungan kuat antara penggunaan trazodone dengan cacat janin/keguguran jamin. Hal yang perlu dikhawatirkan adalah gejala penarikan yang mungkin timbul dari penghentian obat ini. Namun untuk efek samping yang lebih jelas, sebaiknya Anda mendiskusikan hal ini kembali dengan dokter yang meresepkan obat ini kepada Anda.
Semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok apa yg di maksud dengan pil Nova 50
Dok apa kegunaan pil Nova 50
Dok apa efek samping pil nova 50 bagi ibu hamil?
Dok apa efek samping pil nova 50 bagi ibu hamil?