March 05, 2019 17:29
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat Pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keluhan nyeri perut sangat umum dialami oleh beberapa individu. Keluhan ini bisa terjadi karena masalah ringan ataupun masalah lain yang lebih berat. Tipe nyeri yang dirasakan serta gejala penyerta yang dialami pasien juga turut membantu memberi informasi guna mengidentifikasi kemungkinan penyebab keluhan anda. Nyeri perut bisa terjadi seperti ditusuk – tusuk, tertekan, mulas, nyeri yang hilang timbul atau terus menerus.
Berikut beberapa kemungkinan penyebab nyeri di perut kiri atas yaitu antara lain:
- Akibat gangguan otot. Hal ini bisa terjadi umumnya karena aktivitas tertentu yang berlebihan, olahraga tanpa peregangan, posisi tidur yang salah dan lain sebagainya.
- Akibat ganguan lambung misalnya karena peningkatan asam lambung (dispepsia). Hal ini bisa terjadi karena stress, penggunaan obat penghilang nyeri dalam jangka panjang, makan tak teratur atau perut kosong dalam jangka waktu terlalu lama dan lain sebagainya.
- Faktor psikosomatis juga bisa menjadi penyebab
- Penyebab lainnya
Banyaknya kemungkinan penyebab ini membuat pentingnya pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang sehingga ada baiknya anda melakukan pemeriksaan secara langsung ke dokter agar bisa dilakukan pemeriksaan – pemeriksaan tersebut secara langsung dan detail sehingga dapat tegak diagnosis penyakit yang anda alami.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok, saya leon usia 19 thn. Saya mau bertanya, saya sering nyeri/sakit pada perut bagian atas sebelah kiri, sudah 3 hari ini, biasanya sakit saat keadaan perut kosong, saat setelah makan selang beberapa jam. Saya tidak pernah mengkonsumsi makanan pedas dan saya selalu makan secara teratur, tapi kok bisa sakit yaa ? Terima kasih
Permisi dok, saya leon usia 19 thn. Saya mau bertanya, saya sering nyeri/sakit pada perut bagian atas sebelah kiri, sudah 3 hari ini, biasanya sakit saat keadaan perut kosong, saat setelah makan selang beberapa jam. Saya tidak pernah mengkonsumsi makanan pedas dan saya selalu makan secara teratur, tapi kok bisa sakit yaa ? Terima kasih